Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Indonesia Bisa Apa?

5 Juli 2023   20:48 Diperbarui: 6 Juli 2023   17:26 454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas Indonesia U17 (Sumber: tribunnews.com)

Piala Dunia U-17 FIFA untuk pertama kalinya akan digelar di Indonesia. Ya Indonesia akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 FIFA 2023 alias Piala Dunia U-17 FIFA edisi ke-19 yang akan dimulai pada tanggal 10 November hingga 2 Desember.

Jadi tuan rumah artinya Indonesia dengan sendirinya akan jadi peserta Piala Dunia U-17 FIFA, juga untuk pertama kalinya. Sebab sebelumnya Indonesia belum pernah jadi peserta turnamen dua tahunan FIFA tersebut.

Di Piala Dunia U-17 FIFA 2023, Indonesia akan bergabung dengan 23 tim atau negara lainnya. Ke-23 tim atau negara tersebut empat tim berasal dari konfederasi sepak bola AFC (Asia), empat tim berasal dari konfederasi sepak bola CAF (Afrika), dan empat tim berasal dari konfederasi sepak bola CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia).

Selanjutnya empat tim berasal dari konfederasi sepak bola CONMEBOL (Amerika Selatan/Latin), dua tim berasal dari konfederasi sepak bola OFC (Oceania), dan lima tim berasal dari konfederasi sepak bola UEFA (Eropa).

Rinciannya, empat tim yang berasal dari konfederasi sepak bola AFC (Asia) tersebut adalah Iran, Korea Selatan, Jepang, dan Uzbekistan.

Empat tim yang berasal dari konfederasi sepak bola CAF (Afrika) adalah Burkina Faso, Mali, Maroko, dan Senegal.

Empat tim yang berasal dari konfederasi sepak bola CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia) adalah Kanada, Meksiko, Panama, dan Amerika Serikat.

Empat tim yang berasal dari konfederasi sepak bola CONMEBOL (Amerika Selatan/Latin) adalah Argentina, Brasil, Ekuador, dan Venezuela.

Dua tim yang berasal dari konfederasi sepak bola OFC (Oceania) adalah Kaledonia Baru (New Caledonia) dan Selandia Baru (New Zealand).

Terakhir, lima tim yang berasal dari konfederasi sepak bola UEFA (Eropa) adalah Inggris, Prancis, Jerman, Polandia, dan Spanyol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun