Tim yang akan jadi juara Premier League di akhir kompetisi nanti hanyalah tim yang matang dan memiliki mental juara. Tim yang dimaksud adalah tim yang memiliki  performa konsisten.
Menilik lima laga terakhir Premier League, performa Arsenal agak berbeda dengan performa Manchester City. Arsenal tercatat hanya mampu menang 2 kali, satu kali seri, dan dua kali kalah.
Sementara itu Manchester City, dari lima laga terakhirnya tercatat mampu menang empat kali, nol kali seri dan hanya satu kali kalah. Manchester City mampu menutup dua pertandingan terakhir dengan kemenangan.
Persaingan antara Manchester City dengan Arsenal baru terjadi sejak enam musim kompetisi Premier League terakhir. Selama enam musim kompetisi terakhir, rival Manchester City bukanlah Arsenal.
Selama lima musim kompetisi terakhir rival Manchester City hanya dua, yakni Manchester United dan Liverpool. Manchester City bersaing dengan Manchester United pada musim 2017-2018 dan musim 2020-2021. Sedangkan dengan Liverpool, Manchester City bersaing pada musim 2018-2019, 2019-2020, dan 2021-2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H