Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hasil Drawing Liga Champions: Beda Nasib antara Barcelona dengan Real Madrid

26 Agustus 2022   14:07 Diperbarui: 26 Agustus 2022   14:11 628
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Drawing (undian) Liga Champions UEFA musim 2022-2023 telah dilangsungkan Kamis malam (25/08) di Istambul, Turkiye. Sebanyak 32 peserta yang menempati 4 pot telah terbagi ke dalam 8 grup berbeda, yakni Grup A, Grup B, Grup C, Grup D, Grup E, Grup F, Grup G, dan Grup H.

Tim yang menempati Pot 1 adalah tim unggulan pertama. Tim yang menempati Pot 2 adalah tim unggulan kedua. Dan seterusnya.

Tim yang menempati Pot 1 adalah Real Madrid, Manchester City, Bayern Munchen, FC Porto, AC Milan, Eintracht Frankfurt, Paris Saint Germain, dan Ajax Amsterdam.

Tim yang menempati Pot 2 adalah Liverpool, Chelsea, Barcelona, Juventus, Atletico Madrid, Sevilla, RB Leipzig, dan Tottenham Hotspur.

Tim yang menempati Pot 3 adalah Borussia Dortmund, Inter Milan, Napoli, RB Salzburg, Benfica, Sporting, dan Bayern Leverkusen.

Terakhir tim yang menempati Pot 4 adalah Glasgow Rangers, Glasgow Celtic, Olympique Marseille, Dinamo Zagreb, FC Copenhagen, Club Brugge, Viktoria Plzen, dan Maccabi Haifa.

Sumber: twitter.com/ChampionsLeague
Sumber: twitter.com/ChampionsLeague

Setiap tim yang berada di suatu pot diundi untuk menempati 8 grup yang berbeda. Jadi tidak mungkin tim yang berada di pot 1 misalnya, akan berada di grup yang sama. Begitu pula tim yang ada di Pot 2, Pot 3, dan Pot 4.

Hasil Drawing Babak Grup Liga Champions yang telah dilangsungkan mungkin memuaskan bagi satu tim tapi tidak bagi tim lainnya. Tapi semua harus menerima hasil drawing itu.

Grup C misalnya. Grup ini disebut-sebut sebagai "Grup Neraka". Sebab di grup ini berkumpul para mantan juara Liga Champions, minus satu tim Viktoria Plzen. Ketiga tim tersebut adalah Bayern Munchen, Barcelona, dan Inter Milan.

Bagi Barcelona, tergabung di Grup C ini mungkin kurang memuaskan. Sebab Barcelona harus bersaing keras dengan Bayern Munchen dan Inter Milan.

Apalagi Bayern Munchen, bagi Barcelona adalah lawan yang kurang menguntungkan. Sebab berhadapan dengan Bayern Munchen, Barcelona sering mengalami kekalahan. Bahkan di Liga Champions musim 2019-2020 Barcelona dicukur Bayern Munchen dengan skor 2-8.

Barcelona harus kerja keras dan "memeras keringat" untuk bisa lolos ke fase Liga Champions berikutnya. Barcelona harus bisa menyingkirkan dua tim kuat lain, yakni Bayern Munchen dan Inter Milan.

Barcelona berada di Grup C yang keras memang salah Barcelona sendiri. Hal itu karena Barcelona tidak masuk Pot 1, tapi Pot 2.

Lain Barcelona lain lagi Real Madrid. Musuh bebuyutan Barcelona itu justru tergabung ke dalam grup yang relatif enteng. Real Madrid tergabung di Grup F yang hanya dihuni oleh RB Leipzig, Shakhtar Donetsk, dan Glasgow Celtic. Tak ada mantan juara Liga Champions di sana selain Real Madrid sendiri.

Real Madrid dengan demikian lebih diuntungkan oleh hasil drawing Liga Champions yang telah dilangsungkan di Istambul itu. Real Madrid bisa jadi tak harus menguras energi dan "berkeringat" untuk bisa lolos ke fase Liga Champions berikutnya.

Grup lain yang juga bisa disebut cukup keras adalah Grup H. Sebab di sana bercokol Paris Saint Germain (PSG), Juventus, dan Benfica, Satu tim lagi tim "anak bawang", yakni Maccabi Haifa dari Israel.

Berikut ini hasil lengkap drawing Liga Champions UEFA musim 2022-2023. Mulai dari Grup A sampai Grup H.

Grup A: Ajax Amsterdam (Belanda), Liverpool (Inggris), Napoli (Italia), dan Glasgow Rangers (Skotlandia).

Grup B: FC Porto (Portugal), Atletico Madrid (Spanyol), Bayern Leverkusen (Jerman), dan Club Brugge (Belgia).

Grup C: Bayern Munchen (Jerman), Barcelona (Spanyol), Inter Milan (Italia), dan Viktoria Plzen (Republik Ceko).

Grup D: Eintarcht Frankfurt (Jerman), Tottenham Hotspurs (Inggris), Sporting CP (Portugal), dan Marseille (Perancis).

Sumber: twitter.com/ChampionsLeague
Sumber: twitter.com/ChampionsLeague

Grup E: AC Milan (Italia), Chelsea (Inggris), RB Salzburg (Austria), dan Dinamo Zagreb (Kroasia).

Grup F: Real Madrid (Spanyol), RB Leipzig (Jerman), Shakhtar Donetsk (Ukraina), dan Glasgow Celtic (Skotlandia).

Grup G: Manchester City (Inggris), Sevilla (Spanyol), Borussia Dortmund (Jerman), dan FC Copenhagen (Denmark).

Grup H: Paris Saint Germain (Perancis), Juventus (Italia), Benfica (Portugal), dan Maccabi Haifa (Israel).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun