Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Trofi Premier League 2022-2023, Masih Milik Manchester City?

23 Juli 2022   21:09 Diperbarui: 23 Juli 2022   21:11 480
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dua pekan lagi salah satu kompetisi sepak bola terbaik di Eropa bahkan di dunia, yakni Premier League akan segera bergulir. Ya, Premier League akan mulai bergulir pada tanggal 6 Agustus 2022.

Tim-tim anggota Premier League pun bersiap menyambut kompetisi dengan berbenah diri. Hampir semua tim Premier League telah melakukan perombakan pemain. Termasuk beberapa tim papan atas Premier League.

Beberapa tim papan atas Premier League seperti Arsenal, Chelsea, duo Manchester, dan Tottenham Hotspur misalnya, mereka telah berhasil mendatangkan pemain top untuk memperkuat skuadnya. Arsenal telah berhasil mendatangkan Gabriel Jesus dan Oleksandr Zinchenko dari Manchester City dan Marquinhos dari Sao Paulo.

Kemudian Liverpool berhasil mendatangkan Darwin Nunez dari Benfica. Chelsea berhasil mendatangkan Raheem Sterling dari Manchester  City dan Kalidou Koulibaly dari Napoli.

Tottenham Hotspur berhasil mendatangkan Richarlison dari Everton dan Ivan Perisic dari Inter Milan. Manchester United berhasil mendatangkan Cristian Eriksen dari Brendford. Sementara Manchester City berhasil mendatangkan bomber Borussia Dortmund, Erling Haaland.

Tidak menutup kemungkinan di sisa waktu jendela transfer musim panas akan ada lagi pemain top yang akan didatangkan oleh beberapa tim Premier League untuk memperkuat skuadnya. Baik dari internal Premier League sendiri atau pun dari liga di luar Premier League.

Hadirnya pemain top di beberapa tim Premier League bisa menjadi tolok ukur kekuatan tim yang bersangkutan di kompetisi yang akan segera dimulai. Sebab hadirnya pemain top dalam sebuah tim bisa mendongkrak performa tim yang bersangkutan.

Apalagi jika pemain top yang berhasil didatangkan itu seorang penyerang haus gol. Bisa jadi tim yang berhasil mendatangkan sang pemain akan menjadi tim yang kuat dan berpeluang besar meraih trofi Premier League.  

Dalam lima tahun terakhir, tim yang mendominasi Premier League adalah Manchester City. Manchester City berhasil menjadi juara dan meraih trofi Premier League di musim 2017-2018, 2018-2019, 2020-2021, dan 2021-2022.

Satu-satunya gelar juara Premier League yang lepas dari tangan Manchester City adalah gelar di musim 2019-2020. Saat itu Manchester City berada di posisi runner up. Gelar juara Premier League jatuh ke tangan Liverpool.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun