Artinya kalau kegiatan wisata ziarah dilakukan antara shalat shubuh dan dhuhur misalnya, maka sebelum waktu dhuhur jamaah haji sudah kembali ke hotel untuk melaksanakan shalat dhuhur berjamaah di Masjid Nabawi.
Tempat wisata ziarah yang relatif dekat dari hotel dan tidak memerlukan perjalanan yang lama adalah Raudhah dan Maqbarah Baqi (Pemakaman Baqi). Raudhah berada di dalam Masjid Nabawi sendiri dan Maqbarah Baqi (Pemakaman Baqi) berada di samping Masjid Nabawi.
Kendati Raudhah berada di dalam Masjid Nabawi, bukan berarti hal yang mudah masuk ke dalamnya. Masuk ke Raudhah butuh perjuangan dan kesabaran, sebab banyak sekali jamaah haji lain yang mengantre. Antrean sangat padat dan cukup lama, bisa sampai berjam-jam.
Sekedar untuk diketahui, Raudhah adalah sebuah area yang berada di dalam Masjid Nabawi, terletak antara makam Nabi Muhammad saw dan mimbar. Luas area raudhah 330 meter persegi (22 meter x 15 meter). Area ini ditandai dengan menggunakan karpet hijau. Sedangkan area Masjid Nabawi lain menggunakan karpet berwarna merah.
Bagi umat Islam, Raudhah adalah tempat bersejarah sekaligus tempat yang mustajabah (dikabukannya do'a). Setiap orang yang berdo'a di sana pasti akan dikabulkan. Tapi tentu saja do'a yang dipanjatkan harus memenuhi syarat dan ketentuan berdo'a.
Kemudian Maqbarah Baqi (Pemakaman Baqi). Tempat bersejarah ini juga bisa dijangkau dari hotel tempat menginap para jamaah haji, sebab letaknya berada di samping Masjid Nabawi.
Melakukan wisata ziarah ke Maqbarah Baqi (Pemakaman Baqi) bisa kapan saja. Tapi waktu yang relatif nyaman adalah pagi hari, sebab cuaca dan suhu belum terlalu panas. Setelah melaksanakan shalat shubuh, jamaah haji bisa masuk ke area Maqbarah Baqi (Pemakaman Baqi) ini.
Itulah beberapa aktivitas atau kegiatan jamaah haji yang bisa dilakukan selama 8-9 hari berada di kota Madinah. Mungkin tidak semua tempat wisata ziarah bisa dikunjungi. Tapi paling tidak, sebagian dari tempat wisata ziarah itu bisa sempat dikunjungi oleh para jamaah haji.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H