Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Membayangkan Serunya Pertandingan Liga A Grup 3 UEFA Nations League 2022-2023

18 Desember 2021   09:16 Diperbarui: 18 Desember 2021   17:15 1320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hasil drawing UEFA Nations League 2022-2023 (sumber : https://twitter.com/EURO2024)

Diantara ke-4 grup itu, semua tentu akan sepakat jika Grup 3 disebut sebagai grup paling keras. Bisa juga disebut sebagai "Grup Neraka".

Ukuran relatifnya adalah, di Grup 3 tersebut ada tiga tim kuat yang pernah meraih trofi Piala Dunia. Tiga tim yang dimaksud adalah Italia, Jerman, dan Inggris.

Italia dan Jerman adalah peraih empat gelar Piala Dunia. Italia mendapatkannya di tahun 1934, 1938, 1982, dan 2006. Sedangkan Jerman mendapatkannya di tahun 1954, 1974, 1990, dan 2014.

Kemudian Inggris. Inggris juga merupakan peraih satu gelar Piala Dunia. Inggris mendapatkannya di tahun 1966.

Sedangkan Hongaria kendati belum pernah meraih trofi Piala Dunia, tapi Hongaria adalah "Juara Kedua" Piala Dunia alias finalis Piala Dunia dua kali. Hongaria masuk final Piala Dunia pada tahun 1938  dan tahun 1954.

Pada final Piala Dunia 1938, Hongaria kalah dari Italia 4-2. Sementara pada final Piala Dunia 1954, Hongaria kalah dari Jerman (Barat) 3-2. Secara kebetulan, kedua tim yang mengalahkan Hongaria tersebut sekarang satu grup di UEFA Nations League.

Sementara tim-tim yang tergabung di grup lain, yakni di Grup 1, Grup 2, dan Grup 4, tidak sekeras Grup 3. Di Grup 1 hanya Perancis yang pernah menjadi juara Piala Dunia. Di Grup 2 juga sama, hanya Spanyol yang pernah menjadi juara Piala Dunia. Apalagi di Grup 4, tak ada satu pun tim yang pernah menjadi juara Piala Dunia.

Bagi Italia, Jerman, Inggris, dan Hongaria yang tergabung di Grup 3, hasil drawing UEFA Nations League 2022-2023 mungkin terasa "tidak adil". Sebab mereka harus "saling bunuh" sejak awal di fase grup.

Namun bagi publik sepak bola, bergabungnya para mantan juara dan finalis Piala Dunia dalam Grup 3 menghadirkan keseruan. Sebab tidak harus di fase semi final atau final, di fase grup pun sudah bisa menyaksikan pertandingan kelas tinggi dan berkualitas.

Hanya saja publik sepak bola belum bisa menyaksikan pertandingan kelas tinggi dan berkualitas tersebut dalam waktu dekat. Sebab UEFA Nations League 2022-2023 sendiri baru bergulir mulai bulan Juni 2022.  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun