Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menguji Xavi di Kandang Barca Sendiri

23 November 2021   11:36 Diperbarui: 23 November 2021   12:42 245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Barcelona yang tergabung di Grup E Liga Champions UEFA bersama Bayern Munchen (Jerman), Benfica (Portugal), dan Dynamo Kyiv (Ukraina), sejauh ini belum mendapatkan tiket ke fase knockout 16 Besar. Jatah dua tiket untuk Grup E, salah satunya sudah disegel oleh  Bayern Munchen.

Satu tiket fase knockout 16 Besar tersisa untuk Grup E, masih diperebutkan oleh Barcelona dan Benfica, termasuk oleh Dynamo Kyiv. Kendati baru mendulang satu poin, secara teori Dynamo Kyiv pun masih berpeluang untuk mendapatkan satu tiket tersisa.

Tim yang berpeluang terbesar mendapatkan satu tiket tersisa itu adalah Barcelona. Selanjutnya Benfica.

Barcelona dan Benfica, keduanya akan saling berjibaku untuk bisa mendapatkan satu tiket tersisa itu. Keduanya akan bentrok dalam lanjutan pertandingan ke-5 fase Grup E, Rabu dini hari (24/11).

Saat ini Barcelona yang sering dipanggil dengan sebutan akrab Barca, unggul dua poin atas Benfica. Barca telah berhasil mengumpulkan 6 poin, hasil dari 2 kali menang dan 2 kali kalah. Sementara itu Benfica baru mengumpulkan 4 poin, hasil dari satu kali menang, satu kali seri, dan 2 kali kalah.   

Seandainya Barca berhasil memenangkan pertandingan melawan Benfica nanti, maka bisa dipastikan tiket tersisa itu akan menjadi milik Barca. Dengan tambahan tiga poin, raihan poin Barca menjadi 9. Sudah tidak mungkin lagi bisa dikejar Benfica.

Namun yang menarik adalah jika pertandingan itu berakhir seri atau dimenangkan oleh Benfica. Kalau hal itu terjadi, maka perebutan tiket fase knockout 16 Besar tersisa untuk Grup E akan berlangsung sampai pertandingan terakhir (pertandingan ke-6).

Kalau pertandingan Barca versus Benfica berakhir seri atau dimenangkan oleh Benfica, maka peluang Barca untuk lolos ke fase knockout 16 Besar relatif kecil. Mengapa? Sebab di pertandingan terakhir fase Grup E Benfica hanya menghadapi Dynamo Kyiv,  sementara Barca harus menghadapi Bayern Munchen.

Melawan Bayern Munchen di pertandingan pertama fase Grup E (15/09), Barca kalah telak 0-3. Kemenangan Munchen kala itu dipersembahkan oleh Thomas Muller dan Robert Lewandowski.

Muller membuka kemenangan Munchen di menit ke-34. Kemudian Lewandowski menambah kemenangan Munchen di menit ke-56 dan di menit ke-85.        

Lantas, bagaimana peluang Barca ketika berhadapan dengan Benfica Rabu dini hari (24/11) nanti? Sekedar informasi, di pertemuan pertama Barca dengan Benfica di pertandingan ke-2 fase Grup E (30/09), kala itu Barca juga dihajar Benfica 0-3.

Kemenangan Benfica kala itu dipersembahkan oleh Darwin Nunez dan Rafa Silva. Nunez kala itu bahkan sudah menjebol gawang Barca ketika pertandingan baru saja berjalan tiga menit. Selanjutnya Rafa Silva menambah gol Benfica di menit ke-69 dan Nunez kembali membuat gol di menit ke-79 melalui titik putih penalti.

Namun itu dulu, bukan sekarang. Waktu itu Barca  masih ditangani Ronald Koeman. Kini tongkat kepelatihan Barca sudah ada di tangan Xavi Hernandez.

Pertandingan Barca versus Benfica justru menjadi ujian pertama bagi Xavi di Liga Champions. Xavi yang baru pada tanggal 6 November 2021 ditunjuk secara resmi menjadi pelatih Barca akan diuji kemampuannya dalam pertandingan itu.

Sewaktu Barca dihajar Benfica 0-3, pertandingan dilangsungkan di kandang Benfica, Stadion Da Luz. Di pertandingan Barca versus Benfica nanti akan dilangsungkan di kandang Barca sendiri, stadion kebanggan Camp Nou.

Bertanding di kandang lawan dengan di kandang sendiri tentu berbeda. Peluang kemenangan biasanya lebih besar ada di tuan rumah.

Sewaktu Barca kalah dari Benfica di kandang Benfica, mungin bisa dikatakan "wajar". Akan tetapi jika Barca sampai kalah lagi di kandang sendiri, itu tentu kurang wajar.

Seandainya Barca sampai kalah lagi dari Benfica di kandang sendiri, maka kualitas Xavi sebagai pengganti Koeman perlu sedikit dipertanyakan. Kalau hal itu terjadi, apa bedanya Xavi dengan Koeman?         

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun