Kemudian dari grup C. Sama halnya dengan grup A dan grup B baru satu tim yang sudah memastikan ke babak 16 besar. Tim dimaksud adalah Belanda.
Tiga tim lain dari grup C ini masih berpeluang mendampingi Belanda. Akan tetapi tim yang berpeluang paling besar mendampingi Belanda adalah Ukraina.
Ukraina cukup bermain seri dengan Austria di pertandingan terakhir kualifikasi grup C (21/06). Hasil pertandingan lain antara Belanda-Makedonia Utara tidak akan berdampak apa pun kepada  Ukraina. Namun jika Ukraina kalah dari Austria, maka tim yang berhak mendampingi Belanda adalah Austria.
Sementara itu dari dari grup D, grup E, dan grup F. Dikarenakan belum ada satu tim pun yang sudah memastikan diri melaju ke babak 16 besar, maka semua tim yang ada di ketiga grup itu masih saling berjibaku untuk mendapat dua tiket otomatis ke babak 16 besar.
Dua tim dari grup D, yang paling berpeluang lolos otomatis ke babak 16 besar adalah Ceko dan Inggris. Ceko dan Inggris yang akan saling berhadapan di pertandingan terakhir kualifikasi grup D (22/06) cukup bermain seri.
Selanjutnya dari grup E. Dua tim dari grup ini yang paling  berpeluang lolos otomatis ke babak 16 besar adalah Swedia dan Slowakia.
Kedua tim ini minimal bermain seri dengan lawan masing-masing di pertandingan terakhir kualifikasi grup E (23/06). Swedia akan menghadapi Polandia dan Slowakia akan menghadapi Spanyol.
Namun jika Swedia kalah oleh Polandia dan Slowakia kalah dari Spanyol, maka dua tim yang akan lolos dari grup E adalah Spanyol dan Polandia. Terlepas apakah "menang besar" atau "menang tipis", Spanyol dan Polandia akan lolos otomatis ke babak 16 besar grup E.
Terakhir grup F. Grup F ini disebut-sebut sebagai grup paling keras, grup "neraka". Dua tim dari grup ini yang paling berpeluang lolos otomatis ke babak 16 besar adalah Prancis dan Jerman.
Syaratnya Prancis dan Jerman minimal bermain seri dengan lawan masing-masing di pertandingan terakhir kualifikasi grup F (24/06). Prancis akan menghadapi Portugal dan Jerman akan menghadapi Hungaria.
Namun jika Prancis kalah oleh Portugal dan Jerman menang lawan Hungaria, maka Jerman dan Portugal lah yang akan melaju ke babak 16 besar dari grup F. Prancis akan tersingkir.