Jarak istana ke rumah si anak cukup jauh. Membutuhkan waktu seperempat hari untuk sampai ke sana.Oleh karena itu tidak mengherankan jika sang raja kelelahan dan perutnya terasa lapar.
Begitu sampai ke rumah si anak, sang raja kemudian berteriak-teriak memanggil si anak untuk segera membawa makanan enak yang telah dijanjikan. Sang raja ingin segera memakan makanan enak itu karena sudah merasa sangat lapar.
Si anak pun ke luar menghampiri sang raja. Si anak menyampaikan kepada sang raja bahwa makanan enak itu belum ada, belum disiapkan.
"Apaaa?" Tanya sang raja dengan nada marah mendengar apa yang dikatakan si anak bahwa makanan enak yang dijanjikan belum tersedia, belum dibikin. Padahal sang raja merasa perutnya sudah mulai keroncongan.
Namun si anak mengingatkan sang raja untuk tidak marah sesuai persyaratan yang sudah disepakati. Sang raja pun terdiam.
Si anak kemudian menyiapkan dan meramu bahan-bahan makanan enak untuk dimasak. Akan tetapi kayu bakar untuk memasak makanan enak habis. Si anak pun meminta sang raja untuk memotong dan membelah kayu bakar di belakang rumah.
Sang raja geram dan marah. Namun ia ingat akan kesepakatan yang telah dibuat dengan si anak. Sang raja pun menuruti permintaan si anak memotong dan membelah kayu bakar di belakang rumah.
Setelah beberapa lama dengan susah payah sang raja berhasil memotong dan membelah beberapa bilah kayu bakar. Sang raja terlihat bermandi keringat dan sangat kelelahan. Ia terduduk lesu bersandar di bawah sebuah pohon besar di belakang rumah.
Si anak kemudian mengambil beberapa bilah kayu bakar untuk digunakan memasak makanan enak yang akan diberikan kepada sang raja. Ia pun meminta sang raja, sambil menunggu makanan enak matang agar membersihkan badan terlebih dahulu di kolam yang airnya sangat jernih dan sejuk, tak jauh dari rumahnya.
Dalam kelelahan dan rasa lapar yang sangat, sang raja menuruti perintah si anak. Sang raja menceburkan badannya ke kolam itu. Badannya terasa segar. Sang raja pun merasa betah berlama-lama berendam di sana.
Namun sang raja tidak bisa menahan perutnya yang semakin terasa perih. Ia pun naik ke pinggir kolam untuk berganti pakaian.