Akibat menurunnya performa Lazio, persaingan seru perebutan scudetto saat ini praktis menjadi antara Juventus, Internazionale Milan, dan Atalanta. Sedangkan peluang Lazio menjadi mengecil.
Seandainya Lazio bisa mengatasi tuan rumah Juventus pada 21 Juli nanti, maka peluang Lazio merebut scudetto menjadi terbuka kembali. Sebab selisih poin dengan Juventus  berarti menjadi empat poin saja. Terlepas dari apakah dua tim pesaing lain, yakni Inter Milan dan Atalanta juga menang atau kalah.
Pada pertandingan pertama kontra Juventus (8/12/2019), Lazio berhasil menang  dengan skor 3-1. Bukan tidak mungkin kali ini pun Lazio akan bisa mengatasi "Si Nyonya Tua".
Akan tetapi mengalahkan Juventus di kandangnya tidaklah mudah. Lazio harus bekerja keras  dan membutuhkan sedikit  keberuntungan.
Lazio mungkin perlu mencuri "resep" dari AC Milan, yang telah berhasil mengalahkan Juventus (8/7) dengan skor 4-2. Selain itu sebelumnya AC Milan juga sukses  mengalahkan Lazio sendiri dengan skor telak  3-0. Padahal waktu itu AC Milan  adalah tim tamu.
Partai ke-34 antara Juventus kontra Lazio 21 juli nanti adalah partai Big Match. Siapa yang akan keluar jadi pemenang ? Kita lihat  saja nanti setelah 2x45 menit selesai.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H