Mohon tunggu...
Wiwien Wintarto
Wiwien Wintarto Mohon Tunggu... Penulis - Penulis serba ada

Penulis, sejauh ini (2024) telah menerbitkan 46 judul buku, 22 di antaranya adalah novel, terutama di PT Gramedia Pustaka Utama. Buku terbaru "Tangguh: Anak Transmigran jadi Profesor di Amerika", diterbitkan Tatakata Grafika, yang merupakan biografi Peter Suwarno, associate professor di School of International Letters and Cultures di Arizone State University, Amerika Serikat.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Mengenal "Learning by Writing"

18 Mei 2016   20:13 Diperbarui: 19 Mei 2016   11:52 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hari Rabu ini tadi tanggal 18 Mei, aku diundang untuk mengikuti acara Temu Penulis Magelang, gelaran Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi (KPAD) Kota Magelang. Acara berlangsung di Gedung Kyai Sepanjang, Jl. Kartini nomor 4 Magelang, dan menghadirkan para penulis asal Magelang yang sudah berkiprah di dunia kepenulisan nasional.

Mereka adalah Gin Teguh yang menulis novel Bulan Merah, Annisa Andrie (novel Menikahlah Denganku), Salma Salsabilla eks penulis cilik novel KKPK yang sekarang sudah di SMA Negeri 4 Magelang, Agus Mulyadi dedengkot Mojok.Co, dan aku. Bintang lapangan sudah jelas si Gus Mul. Aku ketawa nggak berhenti mendengar obrolannya yang mirip pelawak, terutama pas menceritakan ia disuruh nyanyi di telepon oleh Danang & Darto dari Prambors.

Tagline acara itu adalah “the more you read, the more you write”, dan aku menambahkannya menjadi “the more you write, the more you learn”. Satu hal yang paling tak terduga dari sekian tahun mengetik (terutama fiksi) adalah bahwa membuatku mempelajari banyak hal, termasuk yang paling tak disangka-sangka dan diharapkan.

Ini jelas revolusi mental. Selama ini, tiap kali kita bicara soal belajar, yang seketika terpikir pasti dua hal: membaca dan dengerin ceramah. Maka sekolah sejak PAUD sampai perguruan tinggi pun mostly diisi dua hal itu. Tak ada lagi metoda lain. Palingan hanya ada praktik (learning by doing), dari apa yang sudah dibaca dan diceramahkan guru di kelas.

Surprisingly, dalam beberapa hal, menulis memungkinkan kita untuk mempelajari banyak hal dengan kapasitas yang jauh lebih besar dan inovatif daripada yang mungkin kita dapatkan dari kedua metoda konvensional itu. Syaratnya satu: nulis tentang hal-hal yang tidak atau belum kita ketahui. Sepanjang 24 buku (14 di antaranya novel), aku telah berkali-kali membuktikannya.

Contoh, buku pertama, Panduan Praktis Membuat Homepage dengan Microsoft FrontPage 2000 yang terbit tahun 2001. Buku itu berisi panduan step by step, padahal aku sama sekali tak mudeng apa itu homepage, let alone membuka FrontPage. Maka aku benar-benar belajar sejak dari enol. Dan pertama kalinya aku menjamah FrontPage adalah ya dalam rangka belajar itu.

Hasilnya? Bisa, tentu saja. Homepage-nya bisa beneran tersusun, termasuk cara-caranya mengunggah materi ke online dengan teknologi upload kala itu, yang tentu belum secanggih sekarang. Ketika itu belum ada medsos, belum ada blog, belum ada YouTube. Dan aku antar naskah sebesar 4 MB menggunakan empat keping disket kecil yang masing-masing berkapasitas 1,44 MB trus diurutkan dengan WinZip!

Hal spektakuler kedua yang kupelajari adalah waktu menulis buku Saranghae Yo: Super Junior & SNSD dengan nama pena Hangguk Nim tahun 2012. Ini jelas fenomenal karena aku menulis soal K-pop dalam posisi setengah sengit pada K-pop yang penuh cowok cantik dan lagunya tak melodius sama sekali—hanya mengandalkan koreo, paras, dan variasi bunyi dentam.

Tapi berhubung kerja, ya harus profesional. Kita tak bisa selalu membawa-bawa urusan personal ke lapangan, pasti nanti mainnya nggak bagus dan gampang di-intercept full back atau center back lawan. Maka aku pun belajar soal K-pop dari enol sama sekali. Dan pertama kalinya aku dengar lagu Mr. Simple atau Sorry, Sorry ya dalam rangka belajar itu (termasuk mengakui bahwa Yoona memang ehem sekali!).

Unsur kedua yang kupelajari saat menulis buku ini adalah skill dan stamina menulis dikejar tenggat yang amat emejing banget. Bayangin! Aku menerima orderan buku itu dari Mbak Retno, editor Elex Media, hari Jumat sore. Dan ia mengharap seluruh naskahnya sudah dia terima Senin sore. Berarti aku hanya punya waktu sekitar 72 jam menulis buku setebal 120 halaman tentang hal yang sama sekali tak aku mudengi.

Berhasil? Ya enggak lah. Edyan po? Barry Allen mungkin bisa nulis secepat itu. Aku jelas tidak. Naskahnya telat sehari, dan banyak salah-salah yang kemudian harus direvisi hihi... Tapi at least aku tahu bahwa anggota Suju itu ada 13 dan SNSD sembilan lalu kepanjangannya adalah Sonyeo Sidae!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun