Mohon tunggu...
Wisnu  AJ
Wisnu AJ Mohon Tunggu... Wiraswasta - Hidup tak selamanya berjalan mulus,tapi ada kalanya penuh dengan krikil keliril tajam

Hidup Tidak Selamanya Seperti Air Dalam Bejana, Tenang Tidak Bergelombang, Tapi Ada kalanya Hidup seperti Air dilautan, yang penuh dengan riak dan gelombang.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Ketika Paham Radikalisme Menyusup ke Kota Kerang

21 Oktober 2018   15:59 Diperbarui: 21 Oktober 2018   16:27 589
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto/Voa Indonesia.com

        Sepanjang tahun 2018, masyarakat kota Tanjungbalai yang terkenal dengan sebutan kota kerang yang berada diwilayah timur Provinsi Sumatera Utara, dikagetkan dengan dua pristiwa penangkapan terduga teroris.

Pada bulan Mei 2018 yang lalu tim Densus 88 anti terror, melakukan penggerebakan terhadap kelompok terduga teroris di Kelurahan Beting Kuala Kapias Kecamatan Teluk Nibung kota Tanjungbalai Sumatera Utara. Dalam penggerebekan ini dua terduga teroris tertembak, satu meninggal dunia dan satu lagi dalam keadaan luka.

Peristiwa itupun menjadi buah bibir dikalangan masyarakat kota Tanjungbalai. Betapa tidak karena selama ini kota Tanjungbalai yang memiliki motto " Balayar Satujuan Batambat Satangkahan ", nyaris tidak terdengar adanya aksi aksi terororisme. Walaupun sebelumnya sekitar serpuluh tahun yang lalu Desus 88 anti terror pernah melakukan penangkapan teroris kelompok Ghazali di Jalan Pesat Kelurahan Pahang Kecamatan Datuk Bandar Timur kota Tanjungbalai.

Peristiwa penangkapan terduga teroris, kini terulang kembali, setelah enam bulan berlalu dari peangkapan kelompok teroris di Kelurahan Beting Kuala Kapias Kecamatan Teluk nibung.

Penangkapan kelompok terduga teroris terjadi pada Jumat 19 Oktober 2018. Lagi lagi kelompok terduga teroris yang ditangkap oleh tim Densus 88 anti terror terjadi di Kecamatan Teluk Nibung, tepatnya di Jalan Jumpul Kelurahan Kapias Pulau Buaya. Dalam penangkapan ini dua terduga teroris meninggal dunia setelah melakukan aksi saling tembak dengan tim Densus 88 anti terror.

Yang mirisnya Dari peristiwa ini, pelaku terduga teroris masih berusia belia, sekitar 20 tahun. Jika dihitung dengan usia 20 tahun, berarti pelaku teroris ini baru tammat dari Sekolah Lanjutan Atas (SLTA). Sungguh merupakan suatu kenaiban anak remaja yang baru tammat SLTA telah terkontaminasi dengan paham paham radikalisme.

Jika mengacu kepada usia belia yang baru tammat pendidikan SLTA, bisa terpapar terhadap paham radikalisme, jelas menimbulkan pertanyaan. Berarti ada yang salah dalam melakukan pendidikan terhadap para remaja. 

Sehingga mereka dengan mudahnya terperdaya terhadap paham paham radikalisme. Lalu siapakah yang harus bertanggungjawab? Lingkungan keluarganyakah, atau pemerintah?.

Dan yang membuat kita kaget, dari apa yang dijelaskan oleh Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto, tewasnya kedua pelaku teroris itu, setelah melakukan perlawanan dengan pihak petugas dengan menggunakan senjata api rakitan dan senjata tajam.

Kemudian dari barang bukti yang ditemukan  dilokasi kejadian, setelah petugas melakukan penggerebekan dirumah terduga teroris  berupa, bahan bahan peledak, lima kotak  bom rakitan siap ledak, sebuah selongsong peluru yang sudah diledakkan, 20 butir peluru sisa yang masih aktif dan satu buah senjata tajam berupa pisau, serta lima pasang pakian baju rompi.

Sasaran peledakan, adalah Markas Komando polisi, Rumah Ibadah dan tempat tempat vital yang ada dikota Tanjungbalai. (Voa Indonesia Sabtu 20 Oktober 2018). Tentu apa yang telah dipersiapkan oleh terduga kelompok teroris yang masih berusia belia ini, bukan lagi pekerjaan yang dilakukan oleh anak muda seusia mereka, tapi melainkan adalah pekerjaan orang orang  dewasa yang memang telah terlatih untuk melakukan terror.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun