Mohon tunggu...
Wina Tiodora Br Sinuraya
Wina Tiodora Br Sinuraya Mohon Tunggu... Editor - Mahasiswa

Saya adalah seorang mahasiswa S1 prodi Pendidikan Fisika, Universitas Jambi.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PMM 3 Universitas Jember "Bertukar Sementara Bermakna Selamanya"

5 November 2023   02:25 Diperbarui: 5 November 2023   06:33 332
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kebhinekaan 6/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kebhinekaan 3/Dok PMM 3 Universitas Jember 
Kebhinekaan 3/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 3 September 2023 yang dipandu langsung oleh ibu Nurul Dwi Novikarumsari, S.P., M.Si. Pada kegiatan ini kami mahasisiwa-mahasiswi PMM 3 Universitas Jember melakukan presentasi singkat tentang budaya, adat istiadat, tarian, musik, makanan, dan hal-hal menarik lainnya dari daerah asal kami masing-masing. Kegiatan ini memberikan saya pengetahuan tentang bagaimana kebudayaan dan adat istiadat selain suku dari tempat tinggal saya. Selama ini, karena saya tumbuh besar di provinsi Riau, saya hanya tahu dan mengenal kebudayaan di Riau saja. Padahal Indonesia sendiri terdiri dari ribuan suku dan kebudayaan lainnya, dan itu adalah hal yang sangatlah perlu saya kenali satu persatu.

  • Refleksi 2 : Jenis-Jenis Literasi

Refleksi 2/Dok PMM 3 Universitas Jember 
Refleksi 2/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kegiatan refleksi ini dilaksankan pada tanggal 9 September 2023 di ruang kuliah Tebu 3 Fakultas Pertanian UNEJ, Jalan Kalimantan 37 Kampus Tegalboto Jember. Kegiatan ini dipandu oleh dosen Modul Nusantara yaitu ibu Nurul Dwi Novikarumsari, S.P., M.Si  serta ibu Herlina Irawati Permadi, S.Pt., M.Sc sebagai narasumber. Pada kesempatan ini, ibu Herlina Irawati Permadi, S.Pt., M.Sc menjelaskan kepada kami tentang salah satu cabang literasi yakni literasi digital. Berbicara tentang literasi digital, ternyata hal ini merupakan poin pengetahuan yang sangat penting untuk diketahui, dipelajari, dan disebarluaskan. Karena pada zaman sekarang ini, hampir seluruh golongan sudahlah tidak asing lagi dengan kata teknologi. Namun, banyak diantara mereka yang masih belum bisa memanfaatkan segala kemudahan yang ditawarkan oleh teknologi ke arah yang positif. Dimana kebanyakan dari mereka hanya mengggunakan smartphone sebagai salah satu produk teknologi untuk mengscroll tiktok, instagram, dan banyak aplikasi lainnya. Kegiatan refleksi kali ini mengajarkan saya tentang bagaimana cara mengedukasi diri saya untuk memanfaatkan teknologi ke arah yang lebih positif, sehingga dapat membawa perubahan yang besar bagi orang banyak.

  • Kebhinekaan 4 : Ruang Kreatif Budaya: Eksplorasi Seni Dari Akar Budaya

Kebhinekaan 4/Dok PMM 3 Universitas Jember 
Kebhinekaan 4/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kegiatan kebhinekaan ini dilaksanakan pada tanggal 10 September 2023 yang dipandu secara langsung oleh DPL kelompok 3 yakni ibu Nurul Dwi Novikarumsari, S.P., M.Si. Pada kegiatan kebhinekaan ini kami mahasiswa-mahasiswi PMM 3 Universitas Jember yang berasal dari berbagai daerah di seluruh indonesia membuat sebuah karya seni yang menggambarkan daerah asal kami masing-masing. Beberapa dari kami ada yang melukis dimana lukisan yang dibuat sangatlah beragam mulai dari rumah adat, baju adat, pemandangan, objek wisata, dan lain sebagainya. Lalu ada yang membaca pantun, bernyanyi, dan juga membuat puisi. Selama proses pengerjaan karya seni tersebut saya merasakan berbagai keseruan. Setelah kami selesai mengerjakan proyek kami masing-masing, kami pun mempresentasikan hasil yang telah kami selesaikan. Kegiatan kebhinekaan kali ini, tentulah sangat dan sangat berkesan bagi saya.

  • Kebhinekaan 5 : Pohon Kehidupanku

Kebhinekaan 5/Dok PMM 3 Universitas Jember 
Kebhinekaan 5/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kegiatan kebhinekaan ini dilaksanakan pada tanggal 16-17 September 2023. Kegiatan kebhinekaan kali ini dilakukan selama 2 hari dengan kegiatan malam keakraban kelompok yang dilanjutkan dengan diskusi bersama serta menginap di Wisata Petik Bunga Arjasa. Pada kesempatan kali ini, saya bersama dengan teman-teman PMM 3 Universitas Jember menceritakan kehidupan kami di masa lampau, masa kini, dan juga rencana kehidupan kami dimasa yang akan datang dalam rangka menjaga dan melestarikan kebudayaan indonesia. Setelah mendengar berbagai kisah, ternyata banyak dari kami yang memang sudah menanamkan jiwa cinta budaya dari sejak dulu sebelum dilaksanakan nya kegiatan PMM 3 ini. Menurut saya hal ini merupakan kabar baik yang patut di apresiasi. Adapun wawasan dan pengetahuan baru yang saya peroleh dari kegiatan kebhinekaan kali ini adalah saya menjadi tahu bahwasanya melestarikan kebudayaan indonesia itu sangatlah penting. Jadi, marilah berbenah diri dari sekarang, agar dimasa depan kita memiliki kenangan yang dapat diceritakan kepada anak cucu kita kelak tentang indahnya kebudayaan di indonesia.

  • Kebhinekaan 6 : Keragaman Lagu Daerah

Kebhinekaan 6/Dok PMM 3 Universitas Jember 
Kebhinekaan 6/Dok PMM 3 Universitas Jember 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 30 September 2023 di Pantai Puger Kabupaten Jember. Kegiatan ini dipandu langsung oleh ibu Nurul Dwi Novikarumsari, S.P., M.Si. selaku dosen pembimbing lapangan dan Raisa Wahyu Nuraini selaku mentor kelompok 3. Pada kegiatan kali ini kami mendengarkan dan menebak berbagai lagu daerah di Indonesia secara berkelompok. Setelah itu kami berlatih menyanyikan lagu daerah tersebut dan menampilkannya di depan seluruh peserta kelompok 3. Pada kegiatan kali ini saya merasa sangat senang, karena saya dapat mendengar banyak sekali lagu daerah yang sudah sangat lama tidak saya dengar. Kegiatan kebhinekaan ini mengingatkan saya tentang negara indonesia yang sangat kaya akan keberagamannya, dimana ini dapat dibuktikan dengan banyaknya lagu daerah yang mencerminkan daerah itu masing-masing, dan ini merupakan sebuah tantangan yang harus kita jaga keberadaannya.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun