Kamis 16 Nopember 2023, Senang sekali  berjumpa dengan seorang motivator dari UIN Sunan Kalijaga, Jogyakarta. Ia hadir bersama istri dan tim. Selama di Bandar Lampung ia diundang dalam berbagai kegiatan seminar. Salah satu kegiatan diselenggarakan oleh pengurus cabang lembaga pendidikan maarif kota Bandar Lampung.Â
Nama  beliau adalah Moqowim, beliau hadir di Bandar Lampung dalam acara Achievement Motivation Training bagi guru SMP Jannatun Naim, Bandar Lampung. Setelah itu beliau mengunjungi kerabatnya yang ada di pondok pesantren darussaadah, lalu mengisi kegiatan seminar yang sama di aula lt 3 Gedung Rektorat (lama) UIN Raden Intan Lampung.Â
Peserta adalah guru-guru dari berbagai madrasah yang ada di kota Bandar Lampung. Beliau mengajak peserta untuk mereview kegiatan pembelajaran yang dilakukan, dan menanyakan apakah Bapak/Ibu guru sudah mendoakan peserta didiknya, agar mereka mengerti apa yang kita sampaikan dan dapat mengambil manfaat dari kegiatan pembelajaran tersebut.
Sebelum memulai materi beliau mengecek konsentrasi peserta dengan meminta peserta melakukan tiga hal, 1. membuka telapak tangan kiri, 2. melakkan jari telunjuk tangan kanan di telapak tangan kiri teman yang ada disebelahnya. 3. tangkap. Menangkap telunjuk tangan kanan teman yang ada di sebelahnya. Suasana menjadi cair.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H