Itu semua merupakan hubungan sosial yang bisa kita jalin dengan keluarga, teman, tetangga, dan komunitas.
Apa saja yang terkait dengan interaksi sosial yang bermanfaat bisa membantu pemenuhan emosional kita yang positif.
Sementara kita sudah punya rencana seperti itu, ada baiknya kita set sosial goal untuk dijalankan agar selalu konsisten.
Pastikan sosial goal tersebut punya alasan yang kuat di belakangnya. Bukan hanya semata-mata ingin berjumpa.
Setelah itu, untuk memastikan semuanya berjalan sesuai rencana, kita bisa buat jadwal pergi ke luar rumah setiap harinya. Apakah untuk menyapa para tetangga atau berbincang dengan mereka.
Atau menelepon keluarga jauh dan teman satu per satu setiap bulannya.
Jika kita ingin menjalin dan mempererat hubungan yang renggang maka kita bisa menghubungi mereka kembali lewat video call.
Selain itu, karena sudah sekian lama WFH dan tidak bertemu dengan rekan kerja, maka kita bisa membuat goal khusus untuk menghubungi mereka.
Kita bisa menelepon dan mengundang mereka untuk makan siang bersama. Kalau tidak memungkinkan, kita bisa mengajak mereka untuk virtual makan bersama, mengapa tidak?
Semua itu untuk reconnect hubungan antara rekan kerja yang sudah lama tidak bertemu karena semua karyawan hanya WFH.
Menarik bukan? Jadi meskipun kita WFH bukan berarti kita mengisolasi diri dari dunia luar dan menjadi manusia yang anti sosial.