Hari Minggu pagi saat itu sangatlah menyejukkan. Saat itu masih sekitar jam sepuluh dan cukup berangin, tidak terlalu panas walaupun matahari bersinar cerah.
Maka saya memutuskan untuk berjalan kaki di English Spring Park, Chino Hills, California. Yaitu taman yang sangat indah dengan danaunya yang menjadi ikonik di daerah situ.
Memiliki dua gerbang masuk. Satu menghadap ke jalan utama yaitu Chino Hills Parkway dan Grand Ave. Gerbang satunya lagi berada di belakang, menghubungkan perumahan dengan taman.
Di depan taman ada lapangan parkir khusus untuk para pengunjung taman. Tidak ada biaya masuk dan biaya parkir bagi pengunjung. Sayangnya lapangan parkir di bagian depan tidaklah memadai.
Ini membuat saya selalu memarkirkan mobil saya di belakang taman dekat gerbang masuk. Parkir di sana akan lebih adem karena banyak pohon yang cukup rindang dan tinggi di sekitar sana.
Masuk ke dalam taman kita akan melewati semak-semak di samping kiri jalan tapak. Semak-semak itu sudah dipotong rapi oleh pengelola taman. Sedangkan di sisi kanan jalan tapak ada lapangan voli pasir dan lapangan basket.
Berjalan turun menuju danau dari gerbang belakang hanya sekitar lima sampai tujuh menit. Jika kita tidak turun langsung ke danau, kita bisa agak naik ke atas. Ke arah dua gazebo yang berada di sana.
Total ada tiga gazebo di sana. Semua bisa dimanfaatkan oleh para pengunjung ketika ingin mengadakan acara bersama keluarga dan teman-teman.