Mohon tunggu...
Wikan Widyastari
Wikan Widyastari Mohon Tunggu... Wiraswasta - An ordinary mom of 3

Ibu biasa yang bangga dengan 3 anaknya. Suka membaca, menulis,nonton film, berkebun.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Kompasiana dan Target di Era Pandemi

22 Oktober 2020   14:49 Diperbarui: 22 Oktober 2020   15:07 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya mulai menulis di Kompasiana sejak tahun 2013. tapi harus diakui bahwa saya tipe penulis yang angin-anginan. Jadi ya..sampai bulan lalu saya masih aja di posisi debutan. (Hiks). Sebenarnya sih, saya pernah sampai di posisi Junior, dan pernah pula mendapat hadiah Rp. 500.000,00 pas lomba blog tentang mobil. Tapi entah kenapa waktu itu saya hapus beberapa tulisan saya, sehingga drop lagi ke debutan.

Nah, di era pandemic ini karena tidak banyak yang saya kerjakan, maka saya mulai menulis lagi. Target pertama harus keluar dari jenjang debutan. Malu ih, udah dari tahun 2013 tulisan masih sedikit. Masak mau ngendon di debutan terus. Dan setelah mengirim beberapa tulisan, saya bisa naik ke jenjang Junior. Lumayanglah ga malu-maluin, mengingat sudah 7 tahun punya akun di kompasiana. Target selanjutnya dalam 2 bulan ini harus bisa naik ke Taruna. Semangatin ya kawan-kawang agar target bisa tercapai.

Menulis di Kompasiana memang menyenangkan dan menantang. Menyenangkan karena tulisan kita pasti ada yang baca. Berapapun jumlahnya, tapi pasti ada yang baca. Dan paling seneng kalau tulisan kita masuk kategori pilihan redaksi. Meski nggak sepenuhnya tahu kriterianya, tapi saya yakin bahwa tulisan yang masuk kriteria pilihan redaksi berarti memang layak dibaca dan bermanfaat.

Beberapa tulisan saya masuk kategori ini. Hal lain adalah adanya  Jenjangisasi, kalau boleh saya istilahkan begitu, juga sangat bagus untuk memotivasi kita agar lebih banyak menulis dan membuat tulisan yang bermanfaat dan menarik untuk dibaca. Rasanya pengin terus nambah poin agar bisa naik terus jenjangnya. Maka salut dengan beberapa penulis senior kompasiana yang sudah sampai ke jenjang penjelajah bahkan jenjang yang lebih tinggi lagi.

Saya salut dengan pak Tjipdinata Effendi yang bisa sampai ke posisi Senior dan kompasioner lain yang produktif. Moga-moga di era pandemic ini saya bisa lebih produktif menulis. Tentu bukan tulisan sembarangan, namun tulisan yang bermanfaat dan enak untuk dibaca.

Nah, yang menarik lagi, adanya program double K Reward dari kompasiana. Dimana bagi tulisan yang masuk kategoti kontent pilihan dengan minimal 3000 total view tiap bulannya akan mendapat reward yang dikirim ke akun gopay kita. Dan dibulan Spetember kemarin saya mendapat tarnsferan saldo gopay 107.310. Jeleknya saya baru ngeh hari ini..hahaha

Anyway, happy belated day Kompasiana, saya nggak ingin menulis sesuatu yang cliche, tapi thank you, platform Kompasiana telah memberi banyak ilmu dan insihgt baru bagi saya. Dan yang jelas, masa pandemic tak lagi membosankan dan membuat stress karena adanya platform kompasiana. Thank you.....

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun