Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Menyiapkan Calon Pemimpin Masa Depan

7 Agustus 2024   02:56 Diperbarui: 7 Agustus 2024   09:26 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Input sumber gambar dokpri

Selasa, 6 Agustus 2024 pukul 13.00 wib diadakan kampanye lisan calon ketua umum OSIS SMP Labschool Jakarta. Ada 5 orang calon ketua umum OSIS tampil menyampaikan programnya.

Kepala sekolah SMP Labschool Jakarta, bapak Asdi Wiharto tampil memberikan sambutan sebelum para calon ketua umum OSIS menyampaikan program kerjanya.

Inilah cara kami di Labschool Jakarta dalam mempersiapkan calon pemimpin di masa depan. Mereka sudah dilatih menjadi seorang pemimpin ketika masih di bangku sekolah.

Hasil pengamatan Omjay yang sudah lebih dari 30 tahun menjadi guru, para siswa yang aktif berorganisasi dan terbiasa memimpin, ketika dewasa mereka menjadi pemimpin. Baik pemimpin perusahaan di tempatnya bekerja atau menjadi pemimpin di masyarakat.

Tidak mudah menjadi seorang pemimpin. Sebab setiap pemimpin akan diminta pertanggungjawabannya. Termasuk diri kita sendiri. Kita akan diminta oleh Allah SWT untuk mempertanggungjawabkan apa yang sudah dilakukan selama hidup di dunia.

Mempersiapkan pemimpin di masa depan perlu cara atau strategi. Cara yang paling jitu adalah memberikan kesempatan kepada siswa untuk ikut berorganisasi. 

Ada 3 organisasi yang kami tawarkan di sekolah. Pertama OSIS, kedua MPK, dan ketiga RoHiS bagi siswa yang beragama Islam.

Input sumber gambar dokpri
Input sumber gambar dokpri

Apa yang sekolah lakukan dalam. Mempersiapkan pemimpin masa depan?

Kami membuka kesempatan untuk mengajak siswa SMP Labschool Jakarta mengikuti kegiatan rekrutmen OSIS, MPK, dan Rohis.

Pendaftaran dibuka di akhir bulan Juli dan dibagi ke dalam tiga tahap. Tahap pertama seleksi berkas, tahap kedua seleksi fisik, dan tahap ketiga akademik. Dari ketiga tahap itu, dipilih calon ketua umum OSIS SMP Labschool Jakarta.

Mereka diminta untuk menyiapkan program kerja secara lisan dan tulisan. Kemudian disampaikan kepada semua siswa SMP Labschool Jakarta yang akan memilih mereka jadi ketua umum OSIS SMP Labschool Jakarta.

Dari kelima kandidat calon ketua umum OSIS, semuanya menjanjikan akan memberikan pelayanan terbaik untuk semua siswa SMP Labschool Jakarta. Semua pertanyaan yang diajukan dapat dijawab dengan baik oleh para kandidat calon ketua umum OSIS SMP Labschool Jakarta.

Seru dan kagum melihat mereka tampil. Inilah sosok pemimpin masa depan yang akan memimpin Indonesia. Kalau melihat mereka, Omjay optimis kita dapat mempersiapkan pemimpin di masa depan. Semoga generasi emas Indonesia tahun 2045 dapat terwujud.

Kita berharap di 100 tahun Indonesia merdeka, kita dapat mempersiapkan pemimpin yang mampu bersaing dan bersanding dengan negara lainnya. Permasalahan akan semakin kompleks dan semoga mereka dapat menemukan solusinya.

Setiap zaman ada pemimpin yang menginspirasi dan setiap pemimpin ada zamannya. Semoga kita diberikan umur panjang dan melihat mereka memimpin Indonesia.

Input sumber gambar dokpri
Input sumber gambar dokpri

Mengapa kita harus mempersiapkan pemimpin masa depan?

Sebab kita ingin Indonesia maju di masa depan. Indonesia menjadi negara yang disegani oleh negara lainnya di dunia. Kita bisa belajar dari China dan Amerika Serikat dalam mengelola negaranya menjadi lebih modern dan berteknologi tinggi.

Tentu tak semua hal dapat kita tiru. Kita ambil yang baik saja. Indonesia mempunyai budaya luhur dan bhinneka tunggal Ika harus tetap terjaga dalam bingkai keragaman budaya yang harus terus dilestarikan.

Input sumber gambar dokpri
Input sumber gambar dokpri

Bagaimana cara kita mempersiapkan pemimpin masa depan?

Kita persiapkan pemimpin masa depan melalui jalur pendidikan. Semua itu harus dimulai dari keluarga masing-masing. Setelah itu barulah mengikuti pendidikan formal maupun informal.

Dari pendidikan anak usia dini hingga perguruan tinggi, kita harus mampu mempersiapkan calon pemimpin masa depan yang Shidiq, Tabligh, Amanah, dan Fathonah. Keempat sifat kenabian ini harus ada dalam sosok pemimpin masa depan.

Akhirnya kita semua harus bekerjasama untuk mempersiapkan pemimpin masa depan. Pemimpin yang mampu membawa Indonesia ke dalam pintu keemasan dan bukan kecemasan. Semua itu akan terjadi bila kita mempersiapkannya melalui jalur pendidikan.

Demikianlah kisah Omjay kali ini tentang mempersiapkan pemimpin di masa depan. Semoga bermanfaat buat pembaca Kompasiana tercinta.

Salam blogger persahabatan 

Omjay/Kakek Jay

Guru blogger Indonesia 

Blog https://wijayalabs.com/about

dokpri
dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun