Begitu juga dengan pak Kasdi yang purnabakti atau pensiun. Banyak pelajaran penting yang Omjay dapatkan. Dari pengelolaan sholat berjamaah yang tertib dan khusyuk sampai pengelolaan keuangan ekskul yang tertata dengan baik ketika pak Kasdi diberi amanah sebagai Koordinator ekskul atau MPE di SMP Labschool Jakarta.
Datang akan pergi. Bertemu akan berpisah. Kini saatnya kita berpisah dalam menjalankan tugas mencerdaskan kehidupan bangsa. Umur atau usia boleh pensiun tapi pekerjaan sebagai guru tetap harus kita jalankan di manapun berada.Â
'The teacher Is never die'
Demikianlah kisah Omjay kali ini tentang perpisahan dua orang guru terbaik SMP Labschool Jakarta. Hidup ini perjalanan dan perjuangan untuk menjadi orang baik. Teruslah berbuat baik kepada sesama manusia. Semoga kita menjadi orang yang takwa.
Salam blogger persahabatanÂ
Omjay/Kakek Jay
Guru blogger IndonesiaÂ
Blog https://wijayalabs.com/about
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H