Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Inilah 5 Tips Rumah Aman di Saat Mudik Lebaran Idul Fitri

4 April 2024   07:27 Diperbarui: 4 April 2024   07:51 1948
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebaiknya anda mudik lebih awal supaya terhindar dari kemacetan parah selama mudik dalam perjalanan ke kampung halaman. Omjay sendiri baru hari ini akan berangkat mudik. Karena menunggu jadwal liburan sekolah. Waktu liburan lebaran idul Fitri lumayan panjang. Omjay baru masuk kembali ke sekolah tanggal 22 April 2024.

Kemana dan dimana anda akan mudik lebaran idul fitri?

Omjay akan mudik ke kota Bandung, kemudian main ke Garut, dan kalau waktunya cukup akan main ke Taraju Tasikmalaya Jawa Barat. Omjay membawa mobil pribadi dan kondisi mobil sudah Omjay siapkan dengan baik agar aman sampai tujuan.

Mengapa anda ikut mudik lebaran idul fitri?

Sebab mudik itu asyik dan menggembirakan. Dahulu Omjay tidak punya kampung karena lahir dan besar di Jakarta. Sekarang setelah menikah dengan gadis Bandung, Omjay jadi pulang kampung dan ikut mudik bersama mereka yang mudik ke kampung halaman.

Bagaimana kondisi keamanan di sekitar rumah anda di saat mudik lebaran idul fitri?

Sebaiknya sih pasang kamera pengawas, bila kondisi keamanan di sekitar rumah anda kurang terjamin. Anda masih bisa melihat kondisi rumah anda melalui ponsel. Kalau tidak punya uang banyak sebaiknya rajin sedekah kepada yang membutuhkan sedekah anda. Sebab sedekah itu menolak bala. Semoga rumah kita dijauhkan dari kemalingan barang, kebakaran, kebanjiran, dan hal-hal lainnya yang tidak dikehendaki.

Bagaimana cara agar aman selama rumah ditinggal mudik lebaran idul Fitri?

Caranya adalah periksa dengan cermat kondisi rumah sebelum berangkat. Terutama stop kontak listrik dan kompor gas serta air dalam penampungan yang sering bocor.

Apakah gas kompor harus dicabut saat mudik? 

Sebaiknya, untuk menjaga rumah aman saat mudik lebaran, lepaskan regulator tabung gas sebelum pergi dan pastikan tabung gas dalam keadaan aman agar mencegah terjadinya kebocoran. Hal ini dilakukan untuk mencegah risiko kebakaran atau kebocoran gas yang dapat terjadi saat Anda tidak berada di rumah. Sebab hal ini terjadi saat rumah kosong dan ditinggalkan lama oleh penghuninya karena mudik ke kampung halaman.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun