Omjay diundang ke sekolah ini melalui pak Rosikin. Beliau Wakil Kepala sekolah SDN Rawaterate 01, Cakung Jakarta Timur. Beliau teman seangkatan omjay dalam program guru penggerak angkatan 7 DKI Jakarta.
What, Apa yang Omjay berikan di SDN Rawaterate 01 Cakung Jakarta Timur?
Omjay memberikan materi tentang membuat modul ajar dalam kurikulum merdeka. Seorang peserta menuliskan pengalamannya mengikuti kegiatan membuat modul ajar.
Alhamdulillah hari ini saya mendapat ilmu yang baru, karena sudah bertemu dengan bapak Narasumber yang luar biasa. Bapak Wijaya Kusumah.
Intinya adalah guru itu harus membuat Modul Ajar sebelum mengajar. Supaya apa yang kita sampaikan lebih tersusun dengan baik.Â
Modul Ajar yang saya ketahui itu tidak harus dibuat dengan cara diketik sedemikian rupa, tetapi Modul Ajar bisa kita buat dengan cara ditulis tangan dibuat semenarik mungkin agar mempermudah dalam kita menyampaikan ke anak didik.
Demikianlah pengalaman yang saya dapat hari ini begitu banyak dan sangat bagus. Terima kasih atas ilmunya yang sangat bermanfaat.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!