Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Membentuk Pribadi Muslim yang Jujur dan Memiliki Integritas Tinggi

11 Agustus 2023   07:44 Diperbarui: 11 Agustus 2023   10:00 391
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jumat, 11 Agustus 2023 SMP Labschool Jakarta mengadakan kegiatan peringatan tahun Baru hijriah. Peringatan hari besar Islam tahun Baru hijriah 1445 H diadakan di auditorium Labschool UNJ lantai 3. Kegiatan peringatan tahun Baru Islam 1445 H baru kami selenggarakan karena padat sekali kegiatan sekolah.

Input sumber gambar dokpri 
Input sumber gambar dokpri 

Tema kegiatan tahun Baru hijriah adalah membentuk pribadi muslim yang jujur dan berintegritas tinggi. Kami para guru berharap, siswa SMP Labschool Jakarta dapat menjadi pribadi yang jujur dan berintegritas tinggi. Adapun yang menjadi penceramah adalah bapak ustadz Agus Sudjatmiko di teater kecil dan ustadz Harry Cahyo di auditorium.

Input sumber gambar dokpri 
Input sumber gambar dokpri 

Acara dibuka dengan pembacaan surat Al Baqarah ayat 265 sampai 266 oleh siswa kelas 8 SMP Labschool Jakarta yang aktif dalam kegiatan rohani Islam. Alhamdulillah kegiatan kerohanian Islam di SMP Labschool Jakarta berjalan baik dan lancar.

Input sumber gambar dokpri 
Input sumber gambar dokpri 

Apa yang disampaikan penceramah dalam kegiatan tahun Baru hijriah 1445 H?

Penceramah menyampaikan agar kita dapat membentuk pribadi muslim yang jujur dan memiliki integritas tinggi. Oleh karena itu semua siswa harus terus meningkatkan ibadah kepada Allah SWT. Sholat 5 waktu tepat waktu dan menjalankan semua perintah Allah SWT dengan sebaik-baiknya. Penceramah memulai ceramahnya dengan pantun yang bagus sekali. Hijrah mengajarkan kita tentang perjuangan dan pengorbanan Rasulullah Saw dalam menyebarkan agama Islam.

Mengapa diadakan kegiatan tahun Baru hijriah di SMP Labschool Jakarta?

Kegiatan memperingati tahun Baru hijriah 1445 H diadakan untuk mengenang perjalanan nabi Muhammad Saw yang hijrah dari Mekah ke Madinah. Allah memerintahkan Rasulullah Saw untuk berpindah ke tempat yang lebih aman dan terlindungi dari para kaum kafir Quraisy.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun