Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sejuta Kenangan Indah di Atas Kereta

6 Oktober 2022   22:04 Diperbarui: 6 Oktober 2022   22:08 646
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Naik kereta api itu banyak kenangan. Salah satu kenangannya adalah pergi dari Jakarta ke kota Bandung naik kereta api. Kereta eksekutif Parahiyangan menjadi kereta andalan bertemu pacar. Omjay naik kereta dari Gambir dan turun di stasiun Bandung.

Inilah bentuk perjuangan bila kita punya pacar di Bandung. Walaupun jauh, jarak Jakarta Bandung terasa dekat. Sebulan sekali diusahakan bertemu dengan sang pujaan hati. Antri beli tiket kereta api berjam-jam sudah biasa. Saat itu belum ada aplikasi pesan tiket kereta api seperti sekarang.

Naik kereta ekonomi hingga eksekutif sudah Omjay rasakan. Mulai dari zaman presiden Soekarno eh Suharto hingga presiden Jokowi. Alat transportasi ini semakin tahun semakin keren saja. Banyak inovasi baru yang Omjay temukan setiap tahunnya. Salah satu inovasi yang Omjay temukan di PT KAI adalah pesan tiket kereta api semakin mudah dan tak perlu antri seperti dahulu.

Dokpri 
Dokpri 

Selama dua hari ini Omjay ada di Yogyakarta. Berangkat dari stasiun Gambir Jakarta menuju stasiun tugu Yogyakarta tak terasa jaraknya. Apalagi bila kita memilih naik kereta api malam hari. Kita bisa langsung tidur di kereta api dan bermimpi indah. Begitu bangun sudah sampai stasiun tujuan.

Dokpri
Dokpri

Hari kedua ini kita berkunjung ke berbagai destinasi wisata yang ada di Yogyakarta. Setelah sarapan pagi kami mengunjungi museum history of Java. Banyak pengetahuan baru kami dapatkan.

Dokpri
Dokpri

Kami melihat sejarah pulau Jawa dan lainnya. Setelah itu melanjutkan perjalanan ke Giriloyo untuk belajar membatik. Banyak orang yang belajar membatik di Giriloyo. Harga kain batiknya jutaan rupiah saking bagusnya. Batik adalah budaya bangsa yang harus dilestarikan.

Dokpri 
Dokpri 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun