Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Camar Omjay Hari Keduapuluh Puasa

23 April 2022   02:55 Diperbarui: 23 April 2022   03:17 1284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di tempat ini guru TIK PGRI bergabung dan menyatakan diri untuk bergabung di APKS PGRI. Asosiasi profesi dan keahlian sejenis alhamdulilah sudah banyak memberikan kontribusi nyata untuk PGRI.

Dokpri
Dokpri
Lantunan ayat suci Al-Qur'an dibacakan oleh pak Suherman dan saritilawah oleh mbak Rahmatia. Bergetar hati ini mendengar ayat-ayat Allah dibacakan. Semoga saya bisa mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Aamiin.

Dokpri
Dokpri
Tibalah saatnya ibu ketua umum pengurus besar PGRI menyampaikan sambutan. Ibu Prof. Dr. Unifah Rosyidi menyampaikan sambutan dengan penuh semangat perjuangan. 

Sebagai organisasi guru terbesar di Indonesia, PGRI sudah membuktikan bahwa organisasi guru ini menjadi mitra pemerintah yang mandiri dan independen. 

PGRI terus menerus memberikan saran dan masukan kepada pemerintah agar dunia pendidikan semakin baik. Rancangan revisi undang-undang Sisdiknas sebaiknya tidak dibuat tergesa-gesa. Itulah salah satu masukan yang disampaikan ibu ketua umum pengurus besar PGRI. Berbagai kritik yang membangun dan konstruktif telah disampaikan langsung kepada mendikbudristek, Nadiem Makarim.

Dokpri
Dokpri

Acara demi acara berlangsung dengan lancar. Bapak kyai Wahyudi dari Banyuwangi memberikan ceramah pengantar buka puasa melalui Aplikasi zoom. Jarak yang jauh terasa menjadi dekat. 

Itulah PGRI yang anggota dan pengurus wilayah berada dari provinsi Aceh hingga Papua. Kami mengucapkan selamat berbuka puasa lebih dulu untuk wilayah indonesia bagian timur. Seru banget acaranya. Luring dan daring kami laksanakan dengan perasaan senang dan bahagia.

Dokpri
Dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun