Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Kisah Lebaran Hari ke Lima

20 Juni 2018   06:11 Diperbarui: 20 Juni 2018   07:29 1368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kisah Untuk Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Kisah lebaran Hari Kelima.

Semalam saya ketiduran. Jadi belum sempat menulis kisah lebaran hari kelima.

Acara indonesia lawyer club atau ilc di tvone yang sedang saya tonton semalam belum sempat ditonton sampai habis. Mata keburu terpejam dan masuklah saya ke dunia mimpi.

Bangun tidur sudah waktu sahur. Saya langsung ke kamar mandi untuk berwudhu. Kemudian setelah sholat saya langsung ke mang komar untuk dipesankan nasi goreng.

Hari ini adalah puasa yang kelima di bulan syawal. Kemarin sahur di rumah om cecep di purwakarta bersama kakak. Sekarang sahur sendiri karena istri dan anak masih berlibur di taraju tasikmalaya.

Pulang dari rumah om cecep saya tertidur di bus primajasa. Bangun bangun sudah berada di terminal leuwi panjang kota Bandung.

Kaget juga saya karena cepat sekali sampai ke bandung dari purwakarta. Di terminal itu saya sholat dzuhur dan ashar yang saya jamak qoshor. Sebab saya sedang menjadi musafir.

Waktu menunjukkan pukul 13.50 wib. Saya putuskan naik bis primajasa tujuan bandung lebak bulus. Kemudian saya turun di citilink. Di mall yang megah ini saya mau menghibur diri.

Saya sempat nonton film kuntilanak di cinema 21. Film horor tapi kocak untuk 13 tahun ke atas. Habis nonton cari buku di toko buku gramedia. Lalu pulang ke rumah kakak di bandung dengan berjalan kaki dari mall citilink ke apotik jamika.

Sampau di rumah disambut baik sama ibu mertua. Anak dan istri masih di taraju. Besok baru pulang. Saya mandi dulu agar badan lebih segar.

Sambil menunggu waktu berbuka puasa, saya ngobrol sama emak esih. Ibu mertua omjay yang sudah berusia 86 tahun. Kata emak hari ini tidak masak. Jadi saya diminta berbuka puasa di rumah makan padang di dekat rumah. Sepanjang jalan jamika banyak sekali rumah makan.

Adzan maghrib berkumandang. Saya langsung berbuka puasa. Nikmat sekali rasanya. Hampir saja tadi mau batalkan puasa. Saat bertamu di rumah kawan di pesawahan purwakarta.

Godaan puasa di bulan syawal ternyata lebih berat di bulan syawal.ini. Syukur alhamdulillah bisa diatasi. Buka puasa di hari keempat nikmat terasa. Hawa nafsu tetap terjaga.

Habis berbuka langsung sholat maghrib di masjid al islam. Sambil menunggu waktu isya datang, saya kembali ke rumah kakak ipar. Lanjut ngobrol lagi sama mak esih.

Banyak dapat nasehat dari emak. Hidup di dunia banyak ujian yang datang. Baik berupa kekayaan maupun kemiskinan. Suami istri harus rukun dan damai. Supaya pernikahan yang terjalin mencapai keluarga yang sakinah dan mawadda.

Begitulah sedikit kisah lebaran hari kelima. Belum ada kisah yang menarik hati pembaca. Hanya kisah nyata saja. Ceritanya biasa biasa saja. Belum menjadi kisah yang luar biasa.

Sempat copas doa doa. Saya copas saja.

*DAHSYATNYA DO'A DUDUK*

*DIANTARA DUA SUJUD*

_Robighfirlii_

_Warhamnii_

_Wajburnii_

_Warfa'nii_

_Warzuqnii_

_Wahdini_

_Wa'aafinii_

_Wa'fuannii_

_Ketika  orang ditanya : "Do'a apakah yang  paling  sering  dibaca oleh se-orang muslim ?"_

_Banyak  yang  menjawabnya dengan salah. Begitu seringnya do'a itu diba-ca,  hingga ketika sedang membaca do'a,  banyak yang tak merasa kalau sedang berdo'a._

_Padahal  do'a itu sangatlah dahsyat, mencakup  kebutuhan  kita di dunia dan akhirat. Dan dibaca minimal 17 kali setiap hari._

_Do'a itu, ialah do'a diantara dua sujud, marilah kita renungi maknanya :_

_*Robbighfirlii*_

_Wahai Tuhan ampunilah dosaku, dosa adalah beban, yang menyebabkan kita berat melangkah menuju ke ridha . Dosa  adalah  kotoran hati yang mem-buat  hati  kelam,  sehingga  hati kita merasa  berat skali untuk melakukan kebaikan._

_*Warhamnii*_

_Sayangilah diriku, kalau kita disayang hidup akan terasa nyaman, karena dengan kasih sayang-Nya akan dapat dicapai semua cita-cita. Dengan kasih sayang nafsu kita akan terbimbing._

_*Wajburnii*_

_Tutup lah  segala  kekuranganku, ba-nyak sekali kekurangan kita, kurang syukur,  kurang  sabar,  kurang  bisa menerima kenyataan, mudah marah, pendendam  dan  lainnya. Kalau ke-kurangan kita ditutup/diperbaiki , maka  kita  akan  menjadi  manusia sebenarnya._

_*Warfa'nii*_

_Tinggikanlah derajatku, kalau su-dah  meninggikan derajat kita, maka pasti  tidak  ada  manusia  yang bisa menghinakan kita._

_*Warzuqnii*_

_Berikanlah  aku  rizki, sebagai hamba kita  membutuhkan rizki, mam-pu mendatangkan rizki dari arah yang tak terduga dan tanpa perhitungan._

_*Wahdini*_

_Berikanlah  aku petunjuk/bimbinglah aku  ke jalan kebahagiaan. Kita tidak hanya  minta petunjuk/hidayah yang berkaitan dengan agama. Tetapi kita juga  minta  petunjuk  agar terhindar dari  mengambil  keputusan  yang di anggap salah._

_*Wa'aafinii*_

_Berikan lah  aku  kesehatan,  apabila kita sehat, kita bisa menambah keba-ikan  dan  manfaat serta tak menjadi beban orang lain._

_*Wa'fuannii*_

_Aku mohon agar kesalahanku dihapus dari catatan._

_Dari do'a tersebut diawali do'a dengan mohon  ampun dan kita akhiri dengan permohonan ampunan untuk mengha-pus  dosa,  sehingga  kita benar-benar bersih._

_Allah SWT memerintahkan kita untuk membaca  do'a  itu,  Rasulullah  SAW mencontohkan  kepada kita, menurut logika do'a t'rsebut pasti terkabul dan diijabah oleh Allah SWT._

_*Aamiin YRA*_

_*Terkadang  yang menjadi persoalan, dimana  hati dan pikiran kita, ketika kita membaca do'a itu dan kita tidak hafal arti serta maknanya ?*_

_Padahal  do'a tersebut dahsyat, dan masih banyak orang sering tergesa gesa  yang  se-harusnya  tuma'nina dengan  meresapi  dan benar-benar meminta kepada Allah SWT._

_Apabila  dipandang  bermanfaat dan anda  berkenan,  silah  kan  di  share kepada Saudara, sahabat dan handai taulan untuk  semangkin menambah wawasan dan pengetahuan._

*SEMOGA BERMANFAAT*

Salam blogger persahabatan

omjay

Blog http://wijayalabs.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun