Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Belajar Bareng Onno W Purbo Melalui E-Learning

5 November 2015   07:08 Diperbarui: 5 November 2015   07:55 346
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Ibu Amiroh Adnan di Telkom Surabaya"]

[/caption]

Materi hour of code atau hoc disampaikan mas yulef dian. Beliau menyampaikan bahwa coding itu penting dan bisa dipelajari dengan cara sederhana. Mereka yang berhasil mengerjakan coding mendapatkan hadiah berupa kaos perjuangan guru tik dan kkpi. Ternyata bahasa pemrograman komputer itu mudah bila kita mau belajar dan memahaminya. Semoga coding bisa masuk kurikulum sekolah kita sehingga bangsa ini tidak hanya menjadi bangsa pengguna, tapi sudah mulai menjadi pemain.

[caption caption="Mas Yulef Dian dan Para peserta yang dapat kaos Perjuangan guru TIK"]

[/caption]

Tak terasa 8 jam waktu berjalan begitu cepat. Dari jam 8 pagi sampai 16 sore acara berjalan begitu padat. Omjay didaulat untuk menutup acara workhop elearning untuk rakyat. Kami bersyukur acara ini dapat berjalan dengan lancar. Belajar bareng pak Onno W Purbo melalui elearning ternyata menyenangkan.

Kami panitia workshop mengucapkan terima kasih kepada para sponsor yang sudah mendukung acara ini. Terutama telkom indonesia yang telah menjadi sponsor utama acara ini. Juga support dari apkomindo dan onno center. Tanpa peran sponsor, mustahil acara ini dapat berjalan dengan lancar dan sesuai harapan.

Semoga kegiatan yang sangat baik ini terus menyebar ke seluruh tanah air. Aamiin.

Ada sebuah kejutan dari seorang sahabat dari madura. Usai kegiatan workshop, semua panitia ditraktir di ole orang resto di jl raya ketengan km3 Bangkalan madura. Alhamdulillah kami sempat melewati jembatan suramadu dan makan malam di sana. Seperti mimpi rasanya melewati pulau jawan masuk ke pulau Madura. Sayang waktunya sangat singkat, karena jam 21.00 wib kami sudah harus kembali ke Jakarta naik kereta.

[caption caption="omjay di ole olang resto dapat hadiah ultah dari mbak lela ole olang resto"]

[/caption]

[caption caption="Penumpang kereta kertajaya tertidur lelap"]

[/caption]

Dalam perjalanan pulang menuju stasiun pasar senen jakarta pusat saya tertidur lelap. Mungkin karena lelah setelah seharian mengikuti acara workshop elearning di telkom surabaya.

Para penumpang nampak tertidur lelap dengan posisinya masing masing. Bagi saya ini adalah perjalanan bersejarah dalam hidup berorganisasi. Jadi teringat ketika jaman masih mahasiswa s1 dulu. Pergi pulang naik kereta ekonomi terasa bahagia sekali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun