Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Bertemu Penyanyi Marribeth dan Para Putri Cantik di Grand Indonesia

24 Juni 2011   17:56 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:12 366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Usai mengikuti acara Peluncuran Buku  CINTAKU LEWAT KRIPIK BLADO karya Mbak Linda Djalil, saya langsung menunju Grand Indonesia. Para blogger yang tergabung dalam komunitas diundang oleh Dirjen kerjasama ASEAN untuk makan malam atau dinner dengan duta muda ASEAN di Palalada Indonesian Cuisine lantai 3 Grand Indonesia.

[caption id="attachment_115987" align="aligncenter" width="600" caption="Bertemu dengan Penyanyi Marribeth"][/caption]

Saya agak surprise juga ketika di SMS Mas Aris Heru Utomo (AHU) untuk menghadiri acara ini. Mas AHU adalah ketua Komunitas Blogger Bekasi dimana saya diminta sebagai penasehatnya bersama mas Amril Taufik Gobel. Selain itu, beliau juga dipercaya untuk membentuk komunitas ASEAN oleh Deplu.

Ketika memasuki ruangan acara, saya agak sedikit bingung. Sebab banyak orang yang belum saya kenal. Ketika melihat teman-teman blogger yang saya kenal, barulah kebingungan saya itu sedikit berkurang. Saya langsung ngobrol dengan mereka, dan mulailah saya menyiapkan kamera seperti biasanya.

[caption id="attachment_115990" align="aligncenter" width="600" caption="Teman-teman Komunitas Blogger"][/caption]

Saya bertemu dengan mas Amril, Mas Iman Brotoseno, Mas AHU, Mbak Rika, Eyang Anjari, dan teman-teman blogger lainnya. Ketika kami sedang asyik mengobrol, datanglah pak Dirjen Deplu. Pak Jauhari Oratmangun memperkenalkan penyanyi Marribeth kepada kami. Saya langsung meminta beliau untuk bisa berfoto dengan mbak Marribeth yang malam itu mengenakan kemeja berwarna Orange .

[caption id="attachment_115992" align="aligncenter" width="600" caption="Pak Dirjen Memperkenalkan Marribeth kepada Komunitas Lainnya"][/caption]

Kehadiran penyanyi Marribeth dengan lagunya yang terkenal Denpasar Moon membuat suasana makan malam itu semakin bersinar. Apalagi pak Dirjen sangat akrab kepada semua hadirin yang hadir. Satu persatu beliau perkenalkan kepada khalayak, dan membuat suasana yang tadinya kaku menjadi cair. Salut untuk pak Dirjen Deplu kita ini. Orangnya lincah dan mudah bergaul dengan siapa saja. Saya menjadi kagum dibuatnya.

[caption id="attachment_115994" align="aligncenter" width="600" caption="Gaya Pak Dirjen Deplu ketika memberikan sambutan"][/caption] [caption id="attachment_115995" align="aligncenter" width="600" caption="Suasana Acara Dinner Bersama Marribeth, dan Putri Pariwisata"][/caption]

Selain bertemu dengan komunitas lain, terutama para duta muda ASEAN, saya bertemu juga dengan para putri cantik lainnya. Seperti mbak Natasya yang menjadi MC, dan Putri Pariwisata Indonesia. Malam itu banyak putri cantik hadir memeriahkan acara makan malam. Saya pun semakin kagum dengan para putri cantik ini dalam mempromosikan pariwisata di Indonesia. Apalagi Indonesia terpilih menjadi ketua ASEAN, tentu perlu orang-orang muda yang cerdas dan manarik untuk mempromosikannya di negara-negara ASEAN, seperti Jepang, Korea, China, dan lain-lain.

[caption id="attachment_115996" align="aligncenter" width="600" caption="Para Putri Indonesia mendapatkan Penghargaan"][/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun