Alhamdulillah, Selasa 10 Mei 2011 telah terbentuk dengan resmi komunitas blogger ASEAN-Indonesia (ASEAN Blogger Community Chapter Indonesia). Komunitas ini memiliki blog resmi di http://aseanblogger.com.
Gagasan pembentukan komunitas ini merupakan gagasan bersama dari blogger Indonesia sebagai tindak lanjut dari kegiatan road show dan temu wicara antara kemlu dengan blogger-blogger di berbagai daerah. Pembentukan komunitas ini didahului dengan deklarasi pembentukan komunitas yang berisi sebagai berikut:
Bahwa sejalan dengan perkembangan kerjasama ASEAN, khususnya pasca disepakatinya Piagam ASEAN pada tanggal 15 Desember 2008, ASEAN telah berubah menjadi suatu organisasi baru dengan aturan hukum yang jelas dan memiliki legal personality, menuju terbentuknya suatu Komunitas ASEAN 2015 yang didasarkan pada tiga pilar yaitu politik keamanan, ekonomi dan sosial budaya.
Bahwa sejalan dengan perkembangan yang terjadi, kepemilikan dan partisipasi masyarakat dalam kegiatan ASEAN menuju dan paska Komunitas ASEAN 2015 dirasakan penting untuk mendorong partisipasi berbagai lapisan masyarakat tak terkecuali blogger Indonesia dalam proses pembangunan Komunitas ASEAN. Sebab itu, kami para blogger Indonesia sepakat untuk:
Pertama, membantu upaya-upaya memperkuat integrasi ASEAN yang bersifat kerakyatan (people centred) dan mendorong interaksi ASEAN dengan masyarakatnya yang lebih mendekatkan mereka satu sama lain.
Kedua, memberikan masukan bagi berbagai kebijakan dan kerjasama pilar-pilar ASEAN bagi peningkatan kepentingan nasional dan kesejahteraan rakyat.
Ketiga, menjembatani komunikasi di antara blogger dan partisipasi public di antara rakyat di negara-negara ASEAN melalui blog dan sosial media serta kegiatan offline.
Keempat, menyelenggarakan berbagai kegiatan untuk mendorong pelibatan blogger dan masyarakat agar memiliki rasa kepemilikan dan keinginan yang kuat untuk berpartisipasi dalam kerangka kerjasama ASEAN.
Kelima, membentuk sebuah wadah bagi para blogger untuk menampung dan menyampaikan aspirasi serta -melaksanakan berbagai kegiatan terkait ASEAN yang kami beri nama Komunitas Blogger ASEAN-Indonesia atau ASEAN Blogger Community Chapter Indonesia dengan alamat blog http://aseanblogger.com.
Keanggotaan Komunitas bersifat inklusif, mewakili Komunitas ataupun pribadi. Siapa saja blogger Indonesia yang mau bergabung dipersilahkan.
Deklarasi ini ditandatangani di Jakarta pada tanggal Sepuluh Mei Dua Ribu Sebelas oleh para blogger Indonesia dengan disaksikan oleh Direktur Jenderal Kerjasama ASEAN Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia Djauhari Oratmangun.
Wow!!!. Sebuah komunitas blogger terbesar pertama di dunia telah lahir. Blogger Indonesia pun akan lebih dikenal di manca negara. Saya pun tersenyum puas sebab akan banyak manfaat didapatkan dengan lahirnya komunitas blogger ASEAN ini.
Acara yang disponsori oleh idblognetwork, dan didukung oleh kementrian Luar Negeri Republik Indonesia dilaksanakan di ES Teller 77, JL. Adityawarman, Kebayoran Baru Jaksel. Lebih dari 50-an blogger menghadiri acara ini yang dipimpin oleh mas Iman Brotoseno.
Terbentuknya blogger ASEAN.
Acara yang digagas oleh idblognetwork, dan didukung oleh kemenlu ini memang luar biasa. Komunitas Blogger ASEAN-Indonesia terbentuk sejalan perkembangan kerjasama ASEAN, khususnya pasca disepakatinya Piagam ASEAN pada tanggal 15 Desember 2008, ASEAN telah berubah menjadi suatu organisasi baru dengan aturan hukum yang jelas dan memiliki legal personality menuju terbentuknya suatu Komunitas ASEAN 2015 yang didasarkan pada tiga pilar yaitu politik keamanan, ekonomi dan sosial budaya. Dalam proses pembentukannya, Pembukaan Piagam ASEAN secara tegas menyebutkan komitmen masyarakat ASEAN untuk mempercepat proses pembentukannya.
Untuk itu, dalam rangka mendukung terbentuknya Komunitas ASEAN dan sejalan dengan prioritas Keketuaan Indonesia di ASEAN 2011 serta memperkuat integrasi ASEAN yang bersifat kerakyatan (people centred), Dirjen Kerjasama ASEAN Djauhari Oratmangun pada tanggal 10 Mei 2011 di Jakarta mendukung dan meresmikan pembentukan Komunitas Blogger ASEAN-Indonesia atau ASEAN Blogger Community Chapter Indonesia (ABC Chapter Indonesia).
Dirjen Kerjasama ASEAN menyambut baik baik inisiatif para blogger Indonesia untuk melibatkan seluruh lapisan masyarakat dalam proses pembentukan Komunitas ASEAN melalui medium blog dan sosial media serta berbagai kegiatan offline yang dilakukannya dalam wadah ABC-Indonesia. Upaya ini merupakan langkah konkrit pelibatan masyarakat, agar mereka semua memilki rasa kepemilikan dan keinginan yang kuat untuk berpartisipasi. Karena pada akhirnya, masyarakatlah yang akan menjadi yang pertama, dan yang paling utama mendapatkan keuntungan dari inisiatif ini.
Menurut Ketua Kelompok Kerja Pembentukan ABC Chapter Indonesia Iman Brotoseno, deklarasi pembentukan ABC Chapter Indonesia didukung oleh para blogger dari berbagai daerah dan kota di Indonesia yang mewakili Komunitas Blogger ataupun individu. Keanggotaan ABC Chapter Indonesia bersifat terbuka bagi siapapun yang berminat dalam menyebarluaskan informasi dan kegiatan ASEAN serta mendorong partisipasi masyarakat.
Mengutip pernyataan Presiden SBY pada KTT ke-18 ASEAN tanggal 7-8 Mei 2011, Iman  menjelaskan bahwa misi ABC Chapter Indonesia seiring dengan seruan pemerintah Indonesia dalam mentransformasikan ASEAN yang selama ini menjadi domain antar-pemerintah 10 negara-anggota ASEAN menjadi organisasi yang berbasis pada masyarakat di Asia Tenggara.
Melalui media sosial blogging, khususnya dalam menjembatani komunikasi di antara rakyat di negara-negara ASEAN, diharapkan akan memunculkan kesadaran, solidaritas, kemitraan, dan rasa kebersamaan maupun kritik dan usul-usul dalam mengembangkan arti serta manfaat ASEAN bagi masyarakat.
Sebagai kegiatan pertama, ABC Chapter Indonesia didukung Kementeria Luar Negeri RI merencanakan penyelenggaraan ASEAN Blogger Community Meeting di Jakarta pada bulan Agustus 2011 yang dihadiri perwakilan blogger dari seluruh negara ASEAN. Sejumlah agenda pertemuan yang bertujuan untuk melibatkan partisipasi masyarakat akan dibahas dalam pertemuan tersebut dan diharapkan akan menjadi platform dalam kegiatan para blogger ASEAN.
Setelah pembentukan ABC Chapter Indonesia dan pelaksanaan ASEAN Blogger Community Meeting, diharapkan akan diikuti dengan pembentukan chapter-chapter lainnya di seluruh negara anggota ASEAN sehingga pada akhirnya akan terbentuk rasa kebersamaan komunitas (sense of community).
Sosialisasi program-program ASEAN di kalangan masyarakat untuk memiliki rasa kesetiakawanan dan identitas dirasakan krusial mengingat seringnya perbedaan pendapat antar-negara dalam soal-soal politik, ekonomi dan social budaya yang menimbulkan pergesekan dan bahkan cyber-war.
"Kekompakan dan rasa kebersamaan memang telah dirasakan di kalangan diplomat dan pejabat-pejabat pemerintahan negara-anggota ASEAN karena sering berinteraksi secara erat. Tidak demikian halnya di kalangan rakyat karena minimnya kontak", demikian Dirjen Kerjasama ASEAN.
"Melalui ASEAN Blogger Community, kami ingin menyumbang dalam membangun keberadaan ASEAN serta manfaatnya bagi rakyat", demikian Iman Brotoseno.
Menurutnya, pembentukan ASEAN Blogger yang dimulai dengan inisiatif blogger di tanah air ini karena kedudukan Indonesia sebagai negara terbesar di ASEAN dalam arti penduduk, luas wilayah, maupun secara ekonomi. Oleh karena itu, bagi para blogger Indonesia keberhasilan ASEAN adalah keberhasilan yang perlu dimanfaatkan sebesar-besarnya oleh rakyat Indonesia. Ditambahkan, bahwa kedudukan Indonesia sebagai pengguna paling aktif media sosial bukan hanya di kalangan negara-negara ASEAN, tetapi juga pada tingkat dunia.
"Kami mengharapkan hadirnya blogger ASEAN di setiap negara anggota ASEAN bukan hanya untuk keperluan sosial-budaya semata, tetapi juga sangat berarti dalam pembentukan kerjasama strategis di bidang ekonomi", demikian Ketua Panitia.
Demikian sedikit press release yang saya dapatkan dari mas Kukuh TW dari Idblognetwork. Saya pun bertemu dengan para blogger TOP di tanah air seperti mas Amril Taufik Gobel, dan Mbak Inuansa. Semoga dengan lahirnya komunitar blogger ASEAN-Indonesia ini membuat para blogger Indonesia menjadi semakin kreatif, dan tetap independen dalam menjadi jurnalis warga.
Setelah makan malam, acara dilanjutkan dengan talkshow yang menghadirkan 3 narasumber masing-masing Hazairin Pohan (Mantan Dubes RI untuk Polandia dan juga seorang blogger), Aris Heru Utomo (Diplomat Kemenlu RI,Ketua Komunitas Blogger Bekasi), Gempur Abd.Ghofur (Komunitas Blogger Tugu Pahlawan Surabaya) dengan dipandu oleh Blontankpoer (Komunitas Blogger Bengawan Solo)
Bagi anda yang ingin mendapatkan file presentasi para pembicara talkshow dapat mengunduhnya di url http://idblognetwork.blogspot.com/2011/05/pembentukan-komunitas-blogger-asean.html#comments
Kami pun mendapatkan oleh-oleh berupa Goodybag yang berisi pulpen idblognetwork.com, kaos, buku GOOD LAWYER yang diterbitkan oleh Rose Heart Publishing.
Buku GOOD LAWYERÂ ada berkat kolaborasi penulis+blogger yang tergabung dalam komunitas Rose Heart Writers. Pencetus utamanya sendiri adalah Mbak Risa Amrikasari (silakan akses http://www.perempuanindonesia.org), yang juga sudah mengeluarkan setidaknya, lima buku, termasuk GOOD LAWYER dan GOOD LAWYER Season 2.
Kami juga mendapatkan Buku ASEAN Selayang Pandang edisi ke-19, dan buku saku Piagam ASEAN. Saya pun mengucapkan selamat kepada teman-teman dari komunitas blogger bekasi yang mendapatkan Doorprize dari panitia. Kalian memang orang-orang yang beruntung.
[caption id="attachment_107348" align="aligncenter" width="448" caption="Pengelola Idblognetwork.com"][/caption] Salam Blogger Persahabatan Omjay http://wijayalabs.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H