Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Postingan ke-999, Sebuah Cerita di Jum'at Pagi

24 September 2010   03:38 Diperbarui: 26 Juni 2015   13:01 380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_267675" align="aligncenter" width="448" caption="Siswa SMP berjalan santai mengikuti instruksi dari OSIS"][/caption]

Betapa enaknya berjalan bersama-sama di pagi hari menyusuri rindangnya dedaunan yang hijau. Jaraknya yang jauh tak terasakan. Masih banyaknya pohon-pohon besar di sekitar kampus UNJ membuat suasana pagi begitu segar. Sesegar mereka yang rajin berolah raga.

[caption id="attachment_267704" align="aligncenter" width="448" caption="Murid-murid SDN RSBI 12 Berolah raga pagi juga mengelilingi kampus UNJ"][/caption]

[caption id="attachment_267707" align="aligncenter" width="448" caption="Murid SDN IKIP Jakarta (Sekarang SDN RSBI 12) Berjalan kembali ke sekolah"][/caption]

Tua muda, tumpah ruah di dalam kampus UNJ yang hijau. Berolahraga pagi menikmati suasana pagi yang sejuk dan segar. Ada yang mampu berlari dan terus berlari, tetapi juga ada yang berjalan kaki sambil melihat-lihat kampus UNJ yang menghijau. Sehijau jaket almamater di kampus itu. Tak salah bila di jaman pergerakan orde reformasi, kampus ini sering disebut kampus hijau.

[caption id="attachment_267711" align="aligncenter" width="448" caption="Lambaian tangan dari para guru Labschool yang selalu tersenyum"][/caption]

Akhirnya, lambaian tangan para guru SMP Labschool Jakarta dengan kaos merahnya yang selalu tersenyum dihadapan para peserda didiknya, membuat saya harus mengakhiri cerita jum'at pagi ini.

Semoga anda pun sehat selalu dan bisa tersenyum cerah pagi ini. Saya pun akan lebih tersenyum lagi, bila hari ini mampu menolehkan sejarah untuk memasukkan posting ke-1000 di Kompasiana. Detik-detik sejarah dalam hidup saya menuju postingan ke-1000, membuat hati saya berdedar-debar. Barangkali ada penerbit yang tertarik dari tulisan saya yang tidak penting ini di kompasiana.

Sayang, saya bukanlah wartawan kompas seperti mas inu dengan buku pak Beyenya. Saya hanyalah seorang guru yang mencoba bercerita tentang dunia pendidikan di negeri ini dengan niat untuk berbagi. HANYA MEMBERI TAK HARAP KEMBALI.

Salam Blogger Persahabatan

omjay

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun