Pengalaman beliau yang sudah banyak makan asam garam ini beliau rajut dalam sebuah buku yang berjudul kisah perjalanan laron-laron. Sebuah buku pengalaman hidup beliau yang banyak mengandung pengalaman berharga. Judul buku ini diambil dari salah satu tulisan beliau (semua ada 27 buah judul) yang mempresentasikan kehidupan "dinamis" para karyawan perusahaan, yang bisa "terbang" dari satu tempat ke tempat lainnya. Dari satu perusahaan ke perusahaan lainnya.
[caption id="attachment_269206" align="alignright" width="200" caption="Omjay dapat Hadiah Buku dari Mas WS"][/caption]
Membaca sejenak tulisan-tulisan beliau di dalam bukunya, membuat saya merasakan benar belajar menulis dari mas WS. Kisah perjalanan laron-laron sangat menginspirasi saya sebagai seorang pendidik. Tentu saya akan membagikannya kepada para peserta didik saya di sekolah.
Sebagai seorang piping engineering departement, mas WS mampu menceritakan pengalaman-pengalaman beliau dengan bahasa seorang ayah kepada anaknya. Saya pun merasakan betapa buku ini menjadi istimewa dibaca oleh semua orang biasa, dimanapun mereka berada.
Terima kasih atas kunjungannya mas, dan sukses selalu untuk anda. Bila Allah mempertemukan kita lagi, saya ingin kembali belajar menulis dari mas WS. Rasanya sebentar sekali kita bersua, dan begitu cepatnya waktu berputar.
Ketika saya menuliskan postingan ini, mas Ws mengirimkan sms. Alhamdulillah beliau telah sampai di rumahnya di depok dengan selamat. Lain waktu saya akan sempatkan juga main ke rumah anda mas.
Kompasiana benar-benar telah membuat saya connecting and sharing. Saya pun banyak bertemu dengan orang-orang hebat di dunia maya dan juga nyata. Bagaimana dengan anda?
Salam Blogger Persahabatan
Omjay
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H