Menurut beliau, untuk mendapatkan hasil foto yang baik, tidak melulu diperlukan peralatan mahal. Karena pemegang peranan penting sebetulnya adalah kita yang mengoperasikan alat tersebut.
Sebuah hasil karya foto yang bagus membutuhkan perjuangan dan seni kreatifitas. Untuk memantik seni kreatifitas dibutuhkan banyak latihan. Jadi jangan sungkan jeprat-jepret dan mengasah imaginasimu.
Nah, sehubungan dengan melatih seni kreatifitas tersebut, Bang Tonny juga menyelenggarakan lomba foto beserta narasinya, disertai hadiah berupa buku dan uang tunai kepada para tiga pemenang! Keren gak tuh, Bang Tonny!
Diary,
Aku mau pamer foto planet Saturnus ya. Itu asli hasil jepretanku sendiri loh, pakai hp pula! Aku berjuang menghalau dingin di malam hari demi melihat keindahan Saturnus. Kalau kamu bertanya, kok bisa foto planet menggunakan hp?
Seperti Bang Tonny bilang, dibutuhkan seni kreatifitas, mainkan imaginasimu! Nah, saat kuteropong Saturnus dengan teleskop, kuarahkan kamera hpku pada "view finder" teleskop.
Pemotretan harus dilakukan dengan cepat, karena objeknya bergerak. Jadi kalau kita lamban, planetnya bakalan keburu keluar dari "view finder" teleskop tersebut. Voila! Hasilnya bisa kamu lihat sendiri, lumayan, kan?
Diary,
Acara lomba foto kelas teknik fotografi sudah berakhir semalam, sekarang adalah saat-saat yang menegangkan, menunggu hasil penjurian! Eh, aku jadi deg-degan nih! Kira-kira jepretanku bakal lolos, gak ya? Menurut penulis Zaldy Chan yang juga ikutan acara ini, katanya sih aku bakalan juara kedua ha..ha..
Widz Stoops, PC-USA, 01.18.2021
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H