Hanya saja Baladewa ini juga memiliki kelemahan. Baladewa kendatipun ia sosok yang gagah perkasa beberapa kali juga terkena tipu daya seorang resi Begawan Durno. Baladewa adalah pejuang hebat, tetapi juga gampang dipengaruhi oleh figur lain.Â
Seperti apakah nantinya kehidupan keagamaan yang ingin ditata oleh menteri yang baru ini ? Harapannya tentu kehidupan beragama di negeri ini menjadi lebih baik. Toleransi terjaga dengan baik. Saling menghormati, saling memahami dan saling bersilaturahmi sebagai insan yang bersaudara satu sama lain walaupun berbeda agama dan keyakinan. Â
Selain itu budaya militeristik yang dahulu sempat menjadi bagian kehidupan sang menteri baru ini tentunya tidak akan menjadi warna pokok dalam mengatur kehidupan beragama di negeri ini. Karena agama adalah soal hati tentu tidak bisa diatur dengan cara-cara tangan besi.Â
Selamat bekerja pak menteri. Selamat berkarya dan selamat bertugas mengemban kehidupan keagamaan di negeri ini menjadi lebih sejuk damai dan penuh toleransi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H