Mohon tunggu...
Widia AyuSugandi
Widia AyuSugandi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Jurusan Matematika

Pejuang kelas online yang hobinya fangirling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

KKN Tematik UPI 2022: Pembuatan Celengan Lucu dari Kardus Bekas untuk Menanamkan Kebiasaan Menabung

31 Juli 2022   22:49 Diperbarui: 31 Juli 2022   23:00 462
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Memainkan Game Tebak Lagu/dokpri

Maraknya pemberian gadget pada anak-anak yang terlalu dini mengakibatkan berbagai macam dampak negatif salah satunya adalah kecanduan game online yang bahkan game tersebut berbayar sehingga anak akan menghabiskan uang jajannya bahkan meminta uang lebih untuk game tersebut kepada orang tuanya. 

Disini kita dapat melihat pentingnya bagi anak-anak usia dini untuk memiliki kebiasaan menabung karena di era modern sekarang perilaku boros sudah sangat melekat bahkan pada anak-anak sekalipun, dengan membiasakan anak untuk menabung maka anak akan lebih menghargai uang serta lebih mandiri karena dapat membeli barang yang mereka inginkan dengan uang yang mereka tabung.

Kebiasaan merupakan perilaku yang dilakukan berulang kali serta sangat berpengaruh terhadap keseharian dari individu yang menjalankannya, kebiasaan ini merupakan sesuatu yang dapat dibentuk begitu pula dengan kebiasaan menabung.

Membentuk kebiasaan menabung terhadap anak-anak terkadang bukanlah hal mudah karena mereka belum mengerti apa arti uang dan bagaimana menggunakannya secara bijak, butuh motivasi serta contoh dari orang dewasa untuk membimbingnya.

Saya pun mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia dalam rangka Kuliah Kerja Nyata di Desa Tolengas mengadakan sosialisasi pentingnya menabung terhadap anak-anak dan dilanjutkan dengan kuis pengetahuan umum berhadiah buku tulis serta diakhiri dengan sesi foto bersama. Sabtu (16/07/2022).

Pemberian Buku Tulis Sebagai Hadiah Kuis Pengetahuan Umum/dokpri
Pemberian Buku Tulis Sebagai Hadiah Kuis Pengetahuan Umum/dokpri
Dalam rangka memotivasi anak-anak untuk menabung saya melaksanakan kegiatan pembuatan celengan dari kardus bekas yang kemudian akan dibagikan kepada anak-anak yang diharapkan hal tersebut dapat memotivasi keinginan anak-anak untuk menabung. 

Kegiatan ini diawali dengan pengumpulan kardus bekas dari warung sekitar serta pembuatan celengan yang memakan waktu selama 2 hari. Kamis (21/07/2022).

Pengumpulan Kardus Bekas/dokpri
Pengumpulan Kardus Bekas/dokpri
Pembuatan Celengan Hari Ke-1/dokpri
Pembuatan Celengan Hari Ke-1/dokpri
Pembuatan Celengan Hari Ke-2/dokpri
Pembuatan Celengan Hari Ke-2/dokpri
Pembagian celengan dilakukan dengan terlebih dahulu memainkan game tebak lagu setelahnya dilakukan sesi foto bersama yang kemudian ditutup dengan bermain badminton bersama. Jumat (22/07/2022).

Memainkan Game Tebak Lagu/dokpri
Memainkan Game Tebak Lagu/dokpri
Pembagian Celengan Kepada Anak-anak/dokpri
Pembagian Celengan Kepada Anak-anak/dokpri
Bermain Badminton Bersama/dokpri
Bermain Badminton Bersama/dokpri
Rangkaian kegiatan yang telah saya laksanakan ini diharapkan menghadirkan manfaat serta dapat membantu pembentukan kebiasaan menabung pada anak-anak usia dini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun