Mohon tunggu...
Widadi Muslim
Widadi Muslim Mohon Tunggu... Guru - Guru

Guru yang energik, atraktif dan murah senyum. Motivator dan penulis buku kependidikan. Juara kedua kompetisi edukasi Anlene Hidup Penuh Makna. Saat ini mengampu mata pelajaran bahasa Indonesia di SMP Negeri 164 Jakarta Selatan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tentang Teks Eksplanasi

3 Januari 2023   23:16 Diperbarui: 3 Januari 2023   23:21 631
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta didik melakukan ice breaking. (Foto: Dokpri)

Senin, 2 Januari 2023 adalah hari pertama anak-anak SMPN 164 Jakarta Selatan memulai pembelajaran semester genap tahun ajaran 2022-2023. Pak Jono, mengajar bahasa Indonesia di kelas 8B dengan tema teks eksplanasi.

Pada kegiatan awal Pak Jono mengajak peserta didik melakukan ice breaking. Mula-mula anak-anak duduk kemudian mengucapkan kata “segalanya” (kedua tangan membentuk lingkaran di atas kepala). Kemudian mengucapak kata “berbicara” (tangan kanan berada di dekat mulut seolah-olah menunjukkan sedang berbicara. Setelah semua peserta didik duduk rapi kemudian menyanyikan lagu tentang teks eksplanasi. Berikut lirik lagunya:

Ice breaking. (Foto: Dokpri)
Ice breaking. (Foto: Dokpri)

Teks eksplanasi yang paling aku suka

Mengajarkan berbagai peristiwa

Gempa bumi juga ada sosial juga ada

Ekonomi juga ada

Pada kegiatan inti, Pak Jono menayangkan dan menjelaskan tema pembelajaran, tujuan pembelajaran, dan manfaat belajar teks eksplanasi. Selanjutnya Pak Jono melakukan tanya jawab.

"Yusuf, apakah yang dimaksud dengan teks eksplanasi!"

"Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan proses terjadinya peristiwa, Pak."

"Adakah pendapat lain, ada Pak?"

"Silakan Naomi!"

"Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan proses terjadinya fenomena alam atau sosial."

Jawaban Yusuf dan Naomi betul. Mari kita lanjutkan!

"Ghifari, sebutkan ciri-ciri teks eksplanasi!"

"Ciri-ciri teks eksplanasi antara lain menjelaskan terjadinya fenomena, informasinya sesuai dengan kenyataan, dan bersifat keilmuan, Pak."

"Bagus Ghifari."

"Intan, bagaimana cara meringkas teks eksplanasi?"

"Teks eksplanasi sebagai jawaban atas pertanyaan mengapa uraiannya bersifat bagaimana, Mutia?"

"Teks eksplanasi sebagai jawaban atas pertanyaan mengapa uraiannya bersifat kausalitas, Pak."

"Ok, benar jawabanmu."

"Fakhira, teks eksplanasi sebagai jawaban atas pertanyaan bagaimana uraiannya bersifat seperti apa?"

"Teks eksplanasi sebagai jawaban atas pertanyaan bagaimana uraiannya bersifat kronologis Pak."

"Bagus, Fakhira."

"Naura, sebutkan struktur teks eksplanasi!"

"Struktur teks eksplanasi terdiri dari identifikasi fenomena, penggambaran peristiwa, dan ulasan/kesimpulan, Pak."

"Tepuk tangan untuk Naura!"

"William, hal apa saja yang sebaiknya ditulis pada identifikasi?"

"Hal yang sebaiknya ditulis pada identifikasi adalah pengenalan tentang sesuatu fenomena."

"Berisi apakah penggambaran peristiwa itu, Hasan?"

"Berisi rangkaian peristiwa yang sesuai dengan fenomena, Pak."

"Dandi, apa yang sebaiknya ditulis pada ulasan atau kesimpulan?"

"Yang sebaiknya ditulis pada bagian ulasan adalah  komentar atau penilaian penulis dari kejadian yang sudah dipaparkan sebelumnya."

"Benar, jawabanmu."

"Bagaimana kaidah kebahasaan teks eksplanasi,  Kenes?"

"Kaidah kebahasaan teks eksplanasi menggunakan konjungsi kausalitas."

"Yadi, berikan contoh konjungsi kausalitas!"

"Contoh konjungsi kausalitas yaitu karena, oleh karena itu, dan sehingga."

"Gabriel, buatlah kalimat menggunakan konjungsi kausalitas "sehingga?"

"Tim Garuda Indonesia bermain kurang taktis sehingga kalah dari tim Gajah Perang."

"Melvin, kaidah kebahasaan apa lagi yang digunakan pada teks eksplanasi?"

"Menggunakan konjungsi kronologis, Pak?"

"Satria, apakah konjungsi kronologis itu?"

"Kronologis artinya hubungan waktu, Pak"

"Santi, sebutkan contoh konjungsi kronologis!"

"Contohnya kemudian, setelah itu, pada akhirnya, dll, Pak."

"Apakah dan lain-lain termasuk konjungsi kronologis, anak-anak?"

"Tidaaak." Jawab mereka serentak.

"Bukan begitu Pak, maksud Santi masih ada contoh lainnya."

"Ok, Pak guru cuma bercanda kok, hehehe"

"Ah Bapak, bikin Santi deg-degan aja."

"Ros, buatlah kalimat menggunakan konjungsi "kemudian?"

"Pagi tadi saya sarapan kemudian berangkat ke sekolah."

"Arsyad, masih adakah kaidah kebahasaan yang digunakan pada teks eksplanasi?"

"Masih Pak, yaitu menggunakan kata-kata teknis peristilahan."

"Contoh katanya Apa?"

"Industri, fotosintesis, dan ekologi, Pak."

"Coba buat kalimat dengan kata industri!"

"Saya senang jika Indonesia memiliki industri jet tempur."

"Wow, luar biasa, Arsyad."

"Pak, sepertinya masih ada lagi deh kaidah kebahasaan yang digunakan pada teks eksplanasi."

"Coba kamu sebutkan  Ebil!"

"Menggunakan kata benda yang merujuk pada suatu fenomena, Pak."

"Fenomena itu apa Ebil?"

"Fenomena bisa diartikan sebagai keajaiban atau sesuatu yang luar biasa Pak."

"Bagus Ebil."

"Lingga sebutkan pola-pola pengembangan teks eksplanasi!"

"Pola pengembangan teks eksplanasi antara lain kronologis dan kausalitas."

"Apakah masih ada pola pengembangan yang lain?"

"Ada Pak, coba sebutkan Surya!"

"Kombinasi dari yang sudah disebutkan Lingga, terus ada juga pola umum ke khusus, pola ilustrasi, dan definisi Pak."

"Iya, betul."

"Bagimana langkah menyusun teks eksplanasi Ganen?"

"Langkah-langkah menyusun teks eksplanasi yaitu dengan menentukan topik, membuat kerangka teks,  mengumpulkan informasi, dan mengembangkan kerangka teks yang sudah dibuat."

Pada kegiatan penutup, Pak Jono mengajak peserta didik melakukan refleksi. Sekarang saatnya kita melakukan refleksi. Pertama, teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang proses terjadinya fenomena alam atau sosial. Kedua, struktur teks eksplanasi terdiri dari identifikasi fenomena, rangkaian peristiwa,  dan ulasan atau kesimpulan.

Ketiga, kaidah kebahasaan teks eksplanasi yaitu; menggunakan konjungsi kausalitas, contohnya; sebab, karena, sehingga. Menggunakan konjungsi kronologis, contohnya; lalu, kemudian. Menggunakan kata-kata teknis, seperti; industri, ekosistem, fotosintesis. Menggunakan kata-kata benda sesuai fenomena tersebut seperti banjir, kemarau, gerhana, dll.

Pola pengembangan teks eksplanasi antara lain kausalitas, kronologis, kombinasi dari keduanya,  dari umum ke khusus, definisi,  dan ilustrasi. Sekarang saatnya kalian mengerjakan latihan!

1. Buatlah satu paragraf teks eksplanasi dengan pola pengembangan kausalitas!

2. Buatlah satu paragraf teks eksplanasi dengan pola pengembangan kronologis!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun