"Slogan adalah perkataan atau kalimat pendek yang dipakai sebagai dasar berorganisasi."
"Contohnya apa?"
"Tiada hari tanpa prestasi."
"Unsur apa saja yang terdapat pada slogan?"
"Kata-kata dan suara, Pak."
"Budi Setiawan, apakah poster itu?"
"Poster adalah kata-kata dan gambar yang dipajang ditempat-tempa umum. Unsurnya ada gambar dan kata-kata."
"Bagus, betul jawabanmu."
"Juang, apa sajakah unsur-unsur pembentuk iklan?"
"Unsur-unsur pembentuk iklan antara lain sumber, pesan, media, penerima, efek, dan umpan balik."
"Kayla, apa yang dimaksud dengan pesan?"