Mohon tunggu...
Wicaksono
Wicaksono Mohon Tunggu... Guru - ASN

Traveling is amazing

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Dirjen Pendis Kemenag RI Tekankan Pendidikan Berkualitas dan Merata

11 Januari 2025   22:15 Diperbarui: 11 Januari 2025   22:15 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bantul ( MTsN 1 Bantul ) -- Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Prof. Dr. H. Abu Rokhmad, M.Ag., menjadi narasumber utama dalam acara pembinaan pendidikan profesi guru yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DIY pada Jumat, 10 Januari 2025. Kegiatan yang berlangsung di aula lantai 3 Kanwil Kemenag DIY ini dihadiri oleh para kepala madrasah (MIN, MTsN, MAN), kepala seksi pendidikan kabupaten/kota, serta perwakilan dari bidang Pendidikan Agama Islam (PAKIS).

Pendidikan Berkualitas  Foto))
Pendidikan Berkualitas  Foto))
Dalam pembinaannya, Prof. Dr. Abu Rokhmad menyoroti program prioritas nasional pemerintah yang menitikberatkan pada pendidikan berkualitas dan merata, termasuk di madrasah. "Pendidikan berkualitas dan merata merupakan tantangan besar, tetapi dengan komitmen bersama, hal ini dapat diwujudkan," tegasnya. Beliau juga menyampaikan beberapa syarat penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan, di antaranya peningkatan kompetensi guru, perencanaan pendidikan yang berbasis data, dan penyediaan sarana pembelajaran yang memadai.

Acara diawali dengan sambutan dari Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DIY, Abdus Suud, yang menyampaikan apresiasi kepada peserta dan ungkapan terima kasih atas kehadiran Prof. Dr. Abu Rokhmad. Ia juga menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam pengelolaan pendidikan Islam.

Kehadiran Prof. Dr. Abu Rokhmad memberikan motivasi baru bagi para peserta untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di madrasah masing-masing. Pertemuan ini diharapkan mampu menghasilkan langkah konkret dalam menyukseskan program prioritas pendidikan nasional di lingkungan madrasah. (sug)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun