Mohon tunggu...
Wicaksono
Wicaksono Mohon Tunggu... Guru - ASN

Traveling is amazing

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MTsN 1 Bantul Beri Penghargaan pada Siswa Peraih Nilai Tertinggi TO ASPD

25 November 2024   11:00 Diperbarui: 25 November 2024   11:10 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
TO ASPD Foto))/MTsN 1 Bantul

BANTUL (MTsN 1 Bantul) – MTsN 1 Bantul memberikan pengharagaan kepada siswa siswa yang berhasil meraih prestasi dalam kegiatan Try Out ASPD. Pemberian diberikan pada kegiatan upacara peringatan Hari Guru Nasional, Senin (25/11/2024). Upacara dilaksanakan di halaman madrasah dan diikuti oleh seluruh peserta beserta bapak ibu guru dan pegawai MTsN 1 Bantul. Kegiatan dimulai pukul 07.00 dengan Pembina upacara Wakabid Sarpras, Imam Sopingi, S.Pd.I.

TO ASPD Foto))/MTsN 1 Bantul
TO ASPD Foto))/MTsN 1 Bantul
Dalam rangka memberikan motivasi belajar siswa, madrasah memberikan pengharagaan kepada siswa siswa MTsN 1 Bantul yang berprestasi. Prestasi diberikan kepada tiga siswa peraih nilai tertinggi dalam kegiatan tryout ASPD pada semester ganjil tahun 2024. Tryout sudah dilaksanakan sebanyak dua kali yaitu pada bulan Oktober dan November 2024. Adapun peraih nilai tertinggi pada tryout pertama adalah Mutiara Atha Shaliha (kelas 9B), Aghisna Riyadhos Shofiyin (kelas 9A), dan Hanifah Isnaini Husna(kelas 9A) . Sedangkan pada tryout kedua diraih oleh Mutiara Atha Shaliha (kelas 9B), Aghisna Riyadhos Shofiyin (kelas 9A), dan Nova Ardana Saputra (kelas 9C).  

“Pemberian penghargaan diberikan dengan tujuan untuk memotivasi seluruh siswa dalam belajar. Harapan kami agar seluruh siswa meningkatkan belajarnya sehingga nilai tryout berikutnya semakin baik. Dengan demikian siswa benar – benar mempersiapkan dirinya dalam belajar menghadapi ASPD tahun 2025 nanti. Sehingga nilai ASPD diharapkan semakin meningkat sehingga mutu pendidikan di MTsN 1 Bantul semakin maju,”ungkap Wakil Kepala Urusan Kesiswaaan, Syaekhul Fatah, M.Pd. (rit)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun