Mohon tunggu...
wachyu yuliyanti
wachyu yuliyanti Mohon Tunggu... -

simple but sure

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Apakah Anda Senang Musik, Bernyanyi dan Berekspresi?

26 Desember 2010   09:23 Diperbarui: 4 April 2017   16:13 10538
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

.ףּ

4)Marcato atau marcando: artinya ditonjolkan bagiam-bagian yang harus lebih nyata kedengarannya. Marcato terdiri dari tiga bagian, yaitu:

a)5f (sfz): sforzando artinya ditekan kuat pada nada atau akor

dengan tanda " ^ ".

b)fp : sforzato-piano artinya ditekan kuat dan segera lembut

dengan tanda " > ".

c)pf: piano-forte artinya ditekan lembut dan segera kuat

dengan tanda " < ".

3.Warna nada

Warna nada adalah ciri khas bunyi yang terdengar bermacam-macam, yang dihasilkan oleh bahan sumber bunyi yang berbeda-beda, dan yang dihasilkan oleh cara memproduksi nada yang bermacam-macam pula.

Warna nada dapat ditinjau dari alat music (suara manusia, alat music berdawai, tiup logam, kayu, perkusi, dan keyboard).

a.Macam-macam alat musik

Alat musik dapat dikelompokkan menjadi enam kelompok berdasar bunyi, yaitu:

1)Suara manusia : yang bergetar adalah selaput suara di dalam saluran pernafasan yang digetarkan oleh udara dari paru-paru, diperkeras oleh rongga resonator (dada, kepala, hidung, mulut dan sebagainya).

Kelompok suaramanusia dibedakan atas:

a)Jenis suara tinggi

-Sopran (wanita)

-Tenor (pria)

b)Jenis suara sedang

Meso sopran (wanita) dan baritone (pria) jenis ini juga selisih satu oktaf.

c)Jenis suara rendah

Alto (wanita) dan bas (pria) keduanya selisih satu oktaf.

Jenis suara tersebut dimiliki oleh penyanyi yang terlatih, sedangkan yang belum terlatih di luar batas tertentu tersebut. Penyanyi yang belum terlatih mempunyai interval suara pendek dan berubah – ubah, sehingga lagu yang berat sulit dibawakannya. Nada penyayi golongan ini berkisar antara a atau g sampai d”,e”, es”.

2)Alat musik berdawai; alat ini yang bergetar adalah dawainya jika digesek atau dipetik, suara kemudian diperluas oleh kotak resonator, yaitu kotak tempat dawai itu direntangkan. Alat jenis ini antara lain : gitar, biola, cello, bas, harpa, kecapi, rebab.

3)Alat tiup logam; alat ini menghasilkan bunyi melalui hasil dari tegangan bibir yang ditiup atau digetarkan, diperkeras oleh badan alat itu sendiri. Alat musik jenis ini antara lain : terompet, tuba, horn perancis.

4)Alat musik tiup kayu; alat musik ini memproduksi suara melalui getaran yang dihasilkan dari udara yang berada di dalam rongga / saluran alat tiup ituatau lidah – lidah yang dipasang di tempat meniupnya. Lidah – lidah itu ada yang tunggal dan ada yang ganda. Alat musik jenis ini antara lain :

-suling (flute) dengan lubang tiup

-klarinet dengan lidah – lidah tunggal

-saxofon dengan lidah – lidah tunggal

-obo dengan lidah – lidah ganda

-oasun dengan lidah – lidah ganda

5)Alat musik perkusi; cara membunyikan alat musik perkusi ini ada yang dipukul dan ada yang dikocok. Tinggi suara ada yang tertentu dan ada yang tidak tentu. Alat jenis ini antara lain :

-Glokenspiel dengan bilahan logam

-Silofon dengan bilahan kayu

-Timfani dengan selaput yang dapat ditala

-Perkusi tak bernada: bas drum, genderang, tamburin, triangel, kastanyet, simbal, dll.

6)Alat musik keyboard; alat musik keyboard ini adalah alat musik yang mempunyai bilahan tempat membunyikannya, seperti bilahan pada piano. Sumber bunyinya berbeda – beda. Alat musik ini antara lain :

-Piano dengan dawai

-Organ dengan pipa – pipa atau elektronik

-Akordeon dengan lidah – lidah

-Pianika dengan lidah – lidah

Cara memproduksi nada diantaranya yaitu, legato, staccato, vibrato, dan sebagainya.

a.Legato; membunyikan melodi dengan nada-nada yang tersambung halus dan lancar.

b.Staccato; memperpendek bunyi nada-nada sehingga terputus-putus.

c.Arpeggio; memainkan nada-nada akor secara berurutan dimulai dari nada terendah.

d.Glisendo; memainkan tangga nada cepat dengan gerak meluncur, biasanya pada piano atau harpa.

e.Vibrato; menyanyi dengan perubahan berkala.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun