Di sebuah pekarangan
Seekor ulat bulu bergaris hitam-putih
Memunculkan moncong jingganya
Sarapan dulu!
Dan butir-butir hijau kehitaman
Menjadi penanda bahwa ia telah beberapa waktu di situ
Mengudap
Mari sini Tuan, sarapan bersamaku!
Sang Tuan dengan gunting dan keranjang menemukannya
Tertegun
Dia mengira dapat membuat sesuatu dengan daun bayam itu
Mentari tersenyum menyaksikan seluruh kejadian
Di pekarangan Tuan pagi ini
Jogja, 2 Maret 2024
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI