Bukan rasa letih yang menghinggapi diri saya sekembali dari menjelajah pulau. Namun saya merasakan rasa segar yang teramat sangat hari itu.Â
Pikiran saya menjadi lebih fresh dan siap untuk  beraktifitas kembali di tempat saya mengajar sesuai edaran yang diberlakukan di daerah kami.
Kesimpulannya, kita sebagai manusia ada kalanya membutuhkan cara tertentu untuk membuat tubuh dan pikiran kita fresh kembali. Terutama setelah  bergelut dengan situasi yang sama sekian lama. Misalnya, kita yang hanya menghabiskan waktu di rumah saja selama pandemi ini.
Ada berbagai cara untuk menghilangkan kejenuhan agar pikiran dan tubuh kembali segar. Misalnya dengan mengunjungi ladang dan melakukan aktifitas di sana seperti yang saya lakukan. Bisa juga melakukan aktifitas lain sesuai hobi kita.
Tentunya karena saat ini kita masih berada dalam kondisi pandemi, kegiatan di luar rumah haruslah disesuaikan dengan protokol kesehatan selama pandemi. Misalnya memakai masker, sering cuci tangan dan tentunya tetap menjaga jarak ketika berada di tengah keramaian.
Sebaiknya memang dipilih tempat yang jauh dari keramaian agar kita lebih aman dari resiko terpapar virus. Itu juga  yang melatar belakangi saya memilih melakukan aktifitas di pulau dan ladang kami hari itu. Karena tempat itu jauh dari keramaian, bahkan di sana tidak penghuni sama sekali. Jadi phisical distancing tdaat diterapkan dengan semestinya.
(Pesisir Selatan, 02 Juni 2020)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H