air hujan deras mengucur keras dari langit hitamlegam
sesekali petir berkilat dengan
suara menggelegar
kata bmkg hujan disertai badai dan petir akan datang
mengguncang garang
setiap bulan suci Ramadhan
umat berpuasa melaksanakan kewajiban agama
pelaksanaan puasa
takakan pernah
tergantung cuaca,
iklim politik, rezim yang berkuasa,
parpol yang memerintah, pandemi yang lakukan genocide tanpa ampun
puasa harus  berlanjut terus
dilaksanakan sepenuh iman dan ketakwaan
puasa itu menahan segalanya
menahan haus,lapar, nafsu,
puasa itu
mewujudkan nawaitu
niat baik yang diridoi ilahi
puasa itu mengendalikan tubuh,sikap, ucap,tindak
menghadirkan cara pandang positif
puasa adalah momentum untuk bertobat dan membarui diri
puasa harus bermuara kepada hidup yang penuh berkah
hidup yang mengalirkan iman dan takwa
hidup yang dituntun oleh nur ilahi
yang menyinari
jalan lurus dan kudus!
Jakarta, 16 April 2021/3.05
Weinata Sairin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H