Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Essien Hijrah ke Indonesia, Istrinya Beli Klub Italia

17 Maret 2017   07:49 Diperbarui: 17 Maret 2017   18:00 891
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Minggu ini menjadi minggunya Michael Essien,eks pemain Chelsea.Real Madrid,AC Milan dan Panathinaikos usai dirinya direkrut Persib Bandung untuk menghadapi musim liga 1 yang rencananya akan digelar pertengahan April mendatang.Sebuah perekrutan yang mendapat perhatian bukan saja media nasional tetapi juga media internasional terkait status kebintangan pemain Timnas Ghana tersebut walau kini sudah berusia 34 tahun.

Setelah Essien menjadi buah bibir pemberitaan media kini giliran sang istri, Pinu Essien yang mencuri perhatian.Sang istri yang juga seorang model serta menjadi manajer pribadi sang bintang memutuskan membeli klub lega pro Italia,SC Como.Klub yang bermarkas distadion Giuseppe Sinigaglia,Como tersebut dibeli istrinya Essie sebesar melalui proses lelang dan keputusan yang membuat bahagia pendukung serta FIGC.

Akosua Pinu Essien membeli klub Como dengan harga 206 ribu pounsterling atau sekitar 237 ribu euro.Klub Como dilelang karena memang klub yang dalam jalur promosi tersebut dalam kondisi bangkrut sehingga membutuhkan sokongan dana segar dari investor yang tertarik membeli klub tersebut.Sebuah keputusan yang membuat istri Essie begitu bahagia karena menjadi bagian dari klub tersebut walau harga tersebut belum termasuk pembelian tempat latihan klub Como. 

“FC Como dengan bangga mengumumkan bahwa klub telah dibeli oleh perusahaan baru yang dipimpin oleh Akosua Puni,istri Essien yang menjadi pemilik baru klub,” ungkap pihak klub dalam situsnya.

(Istri Essien saat menuju proses pembelian klub/ sumber foto: Ghana Soccernet)

Kehidupan pribadi Michael Essien dan sang istri memang tidak terlalu sering diekspose ke permukaan,karena Essien berusaha agar keluarganya berjalan wajar dan mampu mewujudkan beberapa bisnis yang sedang diperjuangkan.Pembelian klub Calcio Como merupakan jembatan bagi sang istri untuk terus dekat dengan sepakbola dan bukan tidak mungkin usai masa baktinya di Persib Bandung,sang istri bisa membawa suaminya bermain bersama Como.

Lega pro sendiri dalam struktur atau level kompetisi sepakbola Italia berada diposisi ketiga setelah Serie A dan Serie B.Lega Pro terbagi dalam tiga divisi dengan setiap divisi terdiri dari 20 klub, Calcio Como S.r.L sendiri yang kini dipimpin presiden kehormatan Gianluca Zambrotta pernah merasakan manisnya bermain dikompetisi Serie A sebelum akhirnya tiga musim berturut-turut merasakan pahitnya degradasi hingga bermain di Lega Pro.

(Klub Calcio Como/ sumber foto: Dailymail)
(Klub Calcio Como/ sumber foto: Dailymail)


Klub yang dilatih Fabio Gallo sendiri kini berada diposisi ketujuh Lega Pro musim ini sehingga perlu kerja keras untuk bisa promosi ke Serie B.Kehadiran pemilik baru yang  nota bene adalah istri Michael Essien yang musim depan bermain di Indonesia tentunya diharapkan mampu memberikan stabilitas klub dalam memperkuat sisi tekni permainan anak asuh Gallo tersebut sehingga mampu berprestasi dengan baik.

Musim depan publik sepakbola nasional dan klub Persib Bandung bakal menyaksikan aksi Michael Essien dilini tengah klub kesayangan masyarakat Bandung.Sedangkan dibelahan dunia sana,publik SC Como tentunya berharap Piku Essien mampu membawa klub kesayangan mereka kembali bermain dikasta tertinggi sepakbola Italia, Serie A.

#SemangatHariJumat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun