Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Premier League 2014/15 : ‘Duo Merah’ Menebar Ancaman

15 Agustus 2014   05:05 Diperbarui: 18 Juni 2015   03:30 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak terasa libur kompetisi benua Eropa paska Piala Dunia 2014 Brazil akan segera berakhir dan benua biru akan kembali menggelar kompetisi sepakbola mereka musim 2014/15. Beberapa liga sudah memulai roda kompetisinya, dari Belanda hingga Perancis dan minggu ini tiba gelaran liga primer Inggris atau lebih dikenal dengan Premier League akan kembali memutar roda kompetisinya.

Walau ditinggal beberapa bintang yang musim lalu bersinar macam Luis Suarez, Thomas Vermaelen. Tetapi Liga primer musim depan menjanjikan persaingan seru dengan datangnya muka baru berlabel bintang yang ingin merasakan ketatnya kompetisi di negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Tercatat Alexis Sanchez (Barcelona) berlabuh di Arsenal, lalu Ander Herrera (Bilbao) mendarat di Man U. Belum lagi top skor Atletico Madrid, Diego Costa yang merapat ke Chelseakemudian bintang Ajax Armsterdam, Siem de Jong yang justru berlabuh ke New Castle serta pemain potensial asal Kroasia, Lazar Markovic serta Emre Can yang memilih Liverpool.

Bintang Timnas Inggris pun tidak luput dari operasi transfer oleh klub-klub besar Inggris. Liverpool mendapatkan Adam Llajna (Southampton), kemudian Luke Shaw (Southampton) memilih Man U lalu Frank Lampard yang harus melalui peminjaman untuk bermain di Man City dari klub milik Man City di USA., dan terakhir ada nama Calum Chambers yang diboyong oleh Arsenal.

Dengan operasi transfer diatas wajat apabila Liga primer musim depan tetap menjanjikan kompetisi yang seru hingga akhir sebagaimana musim lalu saat Man City dan Liverpool saling bersaing hingga pekan terakhir untuk menjadi juara yang akhirnya menjadi milik Man City.

Untuk klub-klub promosi ke liga primer yakni Leicester City, Burnley dan QPR (Queens Park Ranger) jelas perlu kerja keras, kejelian transfer dari manajer mereka hingga mentalitas yang kuat untuk dapat bertahan di liga primer dan tidak hanya berstatus numpang lewat saja. Musim lalu tercatat Crystal Palace dan Hull City mampu bertahan di liga primer untuk musim depan.

Untuk jawara musim depan hingga tim yang berpeluang lolos ke Liga Champios musim 2015/16 pun sepertinya tidak akan jauh dari kekuatan dimusim sebelumnya. Aston Villa, New Castle, Tottenham Hotspur dan Everton berpeluang merusak hegemoni lima kekuatan besar Liga primer yakni Man U, Man City, Chelsea, Arsenal dan Liverpool.

Berikut analisa lima kekuatan tradisional Liga Primer musim depan :

Man City, sebagai juara bertahan wajar bila klub yang dilatih Manuel Pallegrini menjadi favorit untuk mempertahankan gelar. Hanya yang harus dipikirkan oleh Pallegrini adalah mengenai financial fair play kepada klubnya membuatnya tidak mudah mendapatkan pemain bagus. Justru pemain belakang seperti Cabalerro Elaquin Mangala yang dibelinya.

Chelsea, pembelian FAbregas yang dilanjutkan dengan kembalinya kiper mereka di Atletico Madrid, Chourtous plus bek Felipe membuat anak asuh Mourinho kini terdepan untuk meraih title juara liga Inggris. Masih mengandalkan gaya pragmatis ala Mou , Chelsea tetap akan berbahaya dengan masuknya Fabregas.

Arsenal, tampil sebagai juara Community Shield 2014 dengan mengalahkan Man City 3-0 tentu membuat anak asuh Arsene Wenger cukup pede untuk sukses musim ini. Permainan tiki-taka ala ‘The Gunners’ sepertinya akan semakin kuat dengan masuknya winger asal Barcelona, Alexis Sanchez plus pemain New Castle, Mathieu Debuchy.

Man U, Gaya Total Voetba yang dibawa manajer baru Louis Van Gaal membuat Rooney dkk tampil sempurna dilaga pra musim. Kemenangan 2-1 atas Valencia dalam laga ujicoba midweek ini melengkapi kesuksesan mereka menjuarai ICC 2014 dengan mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1. Van Gaal menghadirkan formasi baru 3-5-2 yang sejauh ini sukses sehingga wajar bila mereka siap kembali meramaikan perburuan titel Liga Primer.

Liverpool, Harapan untuk terus meraih gelar pertama era premier league setelah dua dekade puasa gelar membuat anak asuh Brendan Rodgers berusaha mewujudkannya. Setelah musim lalu gagal karena hanya menjadi runner up, kini dengan gaya ‘Death by Football’ ala Rodgers yang mengandalkan penguasaan bola plus pressing ketat setiap lawan memegang bola plus Gerrard yang sudah pensiun dari Timnas membuat Liverpool cukup pe-de bisa berpacu dalam perburuan titel liga primer musim ini.

Siapa yang akan menjadi pemenang setelah 38 laga berakhir, semua memiliki analisan dan jagoan masing-masing. Chelsea, Man City dan Arsenal bisa jadi favorit juara tetapi ‘duo merah’ yakni Man U dan Liverpool berpeluang merusak harapan ketiga klub tadi.

Man U jelas karena ingin kembali ke big four serta juara sebagaimana selama ini mereka menguasai liga primer dan kedatangan Van Gaal plus satu pemain bintang incaran akan melengkapi kepingan puzzle yang sudah ada.

Liverpool tentunya memiliki misi yang sama walau sedikit tereduksi kekuatannya paska kepergian Luis Suarez tetapi ‘The Reds’ siap memaksimalkan setiap laga yang mereka lakoni termasuk liga champions Eropa demi mewujudkan mimpi dua dekade lebih yang belum terwujud, juara Premier League musim depan.

Welcome Premier League 2014/15!

Good luck and success for Liverpool in this season !

Salam YNWA,
Wefi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun