Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

CR7 dan 10 Tahun Tsunami Aceh

27 Desember 2014   14:43 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:22 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

10 tahun lalu Gempa Bumi dan Tsunami menerjang bumi Aceh, 26 Desember 2004 jam 07.58 WIB gempa berkekuatan 8.9 skala ritcher mengguncang Aceh yang mengakibatkan banyak saudara kita yang meninggal dan kehilangan sanak keluarganya. Tercatat 173.741 jiwa meninggal di Aceh plus 394.539 harus mengungsi, belum lagi korban dinegara lain seperti Sri lanja, India, Thailand hingga Afrika Timur yang mencapai 226,308 jiwa yang hilang /meninggal.

Dahsyatnya gempa bumi dan tsunami Aceh telah merekatkan persaudaraan dinegeri untuk membantu saudaranya yang sedang ditimpa musibah, tentunya dengan berbagai cara agar dapat meringankan beban yang ditanggung. Belum lagi bantuan dari dunia internasional yang tergerak untuk langsung membantu dan salah satunya adalah mega bintang asal Portugal yang kini bermain di Real Madrid, Cristiano Ronaldo atau CR7.

Seperti yang kita ketahui paska gempa bumi dan tsunami Aceh, CR7 yang kala itu bermain di MU tergerak hatinya dengan musibah tersebut termasuk perjuangan bocah kecil Aceh yang bernama Martinus. Oleh Cristiano Ronaldo, Martunis yang berusia 7 tahun kala itu diangkat Ronaldo sebagai anak asuh. Dan terakhir kali Ronaldo mengunjungi Martinus tahun lalu dan juga sempat di ajak ke Portugal.

Kini di-10 tahun gempa bumi dan tsunami Aceh, Cristiano Ronaldo tidak melupakannya dan ikut bersimpati lewat akun twitternya. Di Akun Twitter resmi miliknya, @Cristiano, Jumat (26/12/2014), dia mengunggah foto Martunis, bocah asal Aceh yang selamat dan diangkatnya sebagai anak asuh. Martunis diangkat pemain sepak bola asal Portugal yang saat itu masih berkostum Manchester United setelah kehilangan orang tuanya karena musibah Tsunami yang menimpa tempat tinggalnya.

Cristiano Ronaldo yang berhasil membawa Real Madrid memenangi Piala Dunia Antarklub 2014 usai mengalahkan San Lorenzo (2-0), membuat pernyataan dimana pemain 29 tahun itu mengucap syukur bisa menyelamatkan nasib Martunis.
"Saya bertemu dengan Martunis yang selamat dari Tsunami di Asia Tenggara 10 tahun lalu. Saya bersyukur bisa membantunya. @SavetheChildren,'' kicau CR7 di Twitternya.

Tetap semangat, sabar dan selalu bertawakkal saudara-saudaraku di Aceh, yang terakhir dikunjungi penulia tahun 2000.

#SpiritandprayforAceh

Salam Sepakbola,
Wefi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun