Mohon tunggu...
Weedy Koshino
Weedy Koshino Mohon Tunggu... Lainnya - Weedy Koshino

Konnichiwa! Ibu 2 anak yang hidup di Jepang. Ingin membagi pengalaman selama hidup di Jepang. Penulis Buku Unbelievable Japan 1,2,3 dan Amazing Japan. Yoroshiku Onegaishimasu.

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Artikel Utama

Uniknya Salon-salon di Jepang

22 Februari 2016   23:01 Diperbarui: 23 Februari 2016   09:20 2090
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya pernah beberapa kali masuk salon yang kebetulan ada petugas laki-lakinya. saya perhatikan satu-satunya kok kayanya tidak melambai ya. Penampakan mereka memang klimis, keren dan gaya sekali. Tapi saat saya ngobrol dengan mereka, kaget deh ternyata gaya bicara mereka itu seperti laki-laki biasa alias bukan bencong.

Kebetulan Tencho (kepala salon) yang salonnya suka saya datangi itu adalah laki-laki, sudah punya istri dan anak. Ketawa dia, saat saya bilang walau tidak semua tapi kebanyakan cowok-cowok yang kerja di salon Indonesia itu tipe melambai. Saat saya minta ijin foto-foto salonnya, beliau begitu ramah mempersilahkan bahkaann malah sempet berpose dengan dua jari, aduh Jepun banget!! haha..

Boss salonnya, baik dan ramah 

Ada Salon Yang Ramah Ibu dan Anak!

Ini adalah salon terunik yang saya jumpai selama tinggal di Jepang!

Salon ini adalah  salon yang baru buka dikota saya, dan sudah bisa dipastikan langsung diserbu ibu-ibu yang mempunyai anak kecil! Salon ini uniknya menyediakan jasa penitipan anak. Jadi saat ibunya potong rambut, anak-anaknya bisa dititipkan di ruang khusus anak ini.

Dulu waktu anak-anak masih TK suka sekali saya menitipkan mereka di kid`s room-nya. Yang bikin tenang saya adalah saya bisa memantau keadaan anak-anak yang sedang bermain itu melalui layar monitor. Ada petugas yang menjaga mereka, jadi gimana tertolongnya para ibu-ibu yang ingin motong rambut tapi bingung karena tetap harus menjaga anak, ya kita bisa cari salon yang memang ada penyediaan penitipan anak.

Jasa penitipan anak ini gratis, karena ini adalah salah satu bentuk pelayanan kepada customernya. Sayangnya, tidak semua salon di Jepang ada fasilitas ini. Padahal saya yakin loh, salon model begini pasti laris manis akan banyak didatangi oleh pengunjungnya, khususnya emak-emak yang masih mempunyai anak kecil.

 

Tidak Perlu Memberi TIP!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun