Oleh karena itu, melimpahnya produksi dan cadangan sumber daya di negara ini tidak hanya krusial di dalam negeri tapi juga membuat posisinya penting bagi dunia.Â
Kazakhstan dilintasi oleh jaringan pipa minyak dan gas yang tidak hanya mengirimkan ekspor energinya sendiri ke China, tetapi juga dari produsen lain termasuk Turkmenistan, yang menjual sekitar 27 miliar meter kubik gas alam setiap tahun ke China.Â
Jumlah itu mewakili lebih dari seperempat konsumsi gas alam tahunan China, sehingga setiap serangan terhadap infrastruktur energi Kazakhstan, khususnya jaringan pipa gasnya, dapat berdampak pada produsen China dan, hingga ekonomi global sebagai akumulasinya.
Negara ini juga merupakan lokasi terbesar kedua di dunia untuk penambangan Bitcoin, setelah menjadi tujuan banyak operator yang sebelumnya berbasis di China, yang menghentikan aktivitasnya tahun lalu.Â
Kazakhstan diperkirakan menyumbang sekitar 18 persen dari kekuatan komputasi global, yang terlibat dalam penambangan Bitcoin.
Penurunan tajam yang terlihat minggu ini dalam harga Bitcoin dan cryptocurrency lainnya telah disalahkan setidaknya sebagian pada pemutusan internet nasional Kazakhstan pada Kamis (6/1/2022), selain dari pengaruhi aktivitas Federal Reserve AS.
Sampai hari ini, Tokayev berusaha untuk mempromosikan citra yang agak lebih lembut daripada pendahulu dan mentornya. Tetapi bahasa dan tindakan terbarunya menunjukkan orang kuat yang putus asa untuk mempertahankan kekuasaan di negara yang telah jatuh ke dalam kekacauan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H