AC Milan) akhirnya mampu memenangkan pertandingan di Liga Champion melawan Groen en Zwart (Club Brugge) dengan skor 3-1. Dua pertandingan sebelumnya di Liga Champion, AC Milan kalah dari Liverpol dengan skor (1-3) dan kalah dari Bayer Leverkusen dengan skor (1-0).
Rosoneri (Gol pertama di cetak oleh Pulisic di menit ke 34 melalui tendangan penjurunya yang langsung menembus gawang Mignolet. Di menit ke 40, Â Club Brugge harus rela bermain dengan 10 pemain karena Raphael Onyedika melanggar keras Tijani Reijnders.Â
Walaupun bermain dengan 10 pemain, permainan Club Brugge tidak kendor. Di menit ke 51, Club Brugge berhasil menyamakan keadaan dari sepakan terukur Kyriane Sabbe.
Tijani Cetak 2 Gol
Masuknya Noah Okafor dan Samuel Chukwueze yang menggantikan Rafael Leao dan Ruben Loftus-Cheek memberikan suntikan tenaga baru. Dimenit ke-61 Okafor memberikan umpan dari sisi kiri dan langsung ditendang oleh Tijani Reijnders. Skor 2-1 untuk keunggulan AC Milan.
Sepuluh menit kemudian, giliran Chuckwueze yang memberikan umpan dari sisi kanan kepada Reijnders dan diteruskan dengan tendangan mendatar terukur. Tijani merupakan kakak dari pemain timnas Indonesia Eliano Reijnders yang saat ini bermain di PEC Zwolle di Eredivisie (Liga 1 Belanda).
Dari 3 pertandingan di Liga Champion, Tijani Reijnders mencetak 2 gol. Di Serie-A, dari 8 pertandingan ia memberikan 1 assist. Tijani memang menjadi andalan di lini tengah AC Milan dan juga timnas Belanda. Kehadirannya memberikan keseimbangan tim.
Camarda Cetak Rekor Baru
Di pertandingan AC Milan vs Club Brugge, rekor baru terpecahkan. Fransesco Camarda yang masih berusia 16 tahun 226 hari, menjadi pemain Italia termuda yang melakukan debut di Liga Champion. Ia memecahkan rekor pemain Italia sebelumnya yaitu Moise Kean yang berumur 16 tahun 268 hari saat melakukan debut di Liga Champion.
Selain itu rekor baru juga hampir dipecahkan oleh Camarda. Ia mencetak gol Club Brugge di menit akhir, setelah menyundul umpan dari Tijani. Namun sayangnya gol itu dibatalkan setelah di cek oleh VAR, Camarda berada pada posisi offside. Fransesco Camarda merupakan pemain dari binaan AC Milan baik itu tim primavera ataupun Milan Futuro yang sudah masuk ke tim senior.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H