Mohon tunggu...
Ismawati -
Ismawati - Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Ini "Sharing" Saya tentang Pengalaman Tinggal di Apartemen Medit 1

23 Januari 2018   04:56 Diperbarui: 23 Januari 2018   05:05 1727
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Ga lengkap berbicara tentang apartemen bila tidak membahas lingkungannya. Nah, lingkungan di sekitar Apartemen Mediterania Garden Residence 1 ini sangat nyaman menurut saya karena banyak area hijaunya.

Meski begitu, terdapat ruko di komplek apartemen yang bikin seolah kita tinggal di kota kecil dengan fasilitas yang membuat penghuninya tak perlu keluar komplek untuk memenuhi segala kebutuhan. Sarana berupa restoran, salon, apotek, klinik ksehatan, laundry, hingga money changer sudah tersedia. Pokoknya lengkap deh.

Apalagi di sini juga ada klinik anak dengan nama SmartKid Clinic. Klinik khusus anak ini didirikan oleh Dwidjo Saputro MD,PhD. Klinik ini jadi salah satu klinik anak terbaik dan sudah berdiri sejak tahun 1986. Di sini kita bisa mendapat bantuan mengatasi masalah emosional dan perilaku anak serta mendorong anak mengeluarkan potensi terbaik yang ia miliki.

Oya, di apartemen ini tersedia pilihan tipe unit 1 BR dan 2 BR, jadi sangat cocok untuk mahasiswa, karyawan, dan pasangan yang baru menikah, maupun yang sudah memiliki anak. Apartemen ini memang tidak tergolong apartemen mewah. Meski begitu, Medit 1 mempunyai lingkungan yang nyaman, aman, dan ditunjang oleh fasilitas yang lengkap. Lokasinya strategis, ada akses mudah ke airport dan dikelilingi oleh rumah sakit, universitas, dan perkantoran.

Itulah sekilas pengalaman saya ketika mencari apartemen dan akhirnya memilih Medit 1 untuk saya dan keluarga. Semoga tulisan ini bisa membantu teman-teman yang sedang mencari apartemen di Jakarta.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun