Jangan-jangan kekhawatiran bahwa warung-warung itu akan menggoda puasa kita bersumber dari belum tuntasnya niat ibadah puasa kita? Jangan-jangan puasa kita selama ini hanya memperlihatkan ketidakteguhan hati dan ketidakyakinan kita dalam menjalankan ibadah?
Kalau demikian adanya, maka ada sebuah pertanyaan penting lagi: sejauh mana puasa kita akan diterima oleh Allah jika selama ini kita menjalaninya dengan dengan penuh rasa curiga dan ketidakyakinan?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H