Cara agar perasaan takut yang dimiliki tidak berlebihan
Perasaan takut yang dimiliki jika terlalu berlebihan akan menimbulkan keadaan yang neurotik sehingga ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk mencegahnya.
Menurut Verywellmind.com strategi yang dapat kita lakukan untuk menghadapi perasaan takut agar tidak berlebihan yaitu:
- Mendapatkan dukungan sosial
- Mempraktekkan mindfulness atau menjaga pikiran agar tetap positif
- Menggunakan teknik manajemen stress seperti bernapas dalam-dalam, menggunakan teknik Progressive Muscle Relaxation (PMR), dan teknik visualisasi
- menjaga pola hidup yang sehat
Di samping itu, dalam Islam untuk menghadapi rasa takut yang kita miliki adalah dengan:
- Mengingat Allah dimanapun dan kapanpun
- Yakin jika Allah pasti akan menolong kita
- Berusaha meningkatkan kualitas iman dan ibadah
- Selalu bersyukur atas apa yang Allah berikan
Ketakutan merupakan hal yang sangat wajar, tapi tidak wajar jika kita terlalu berfokus pada rasa takut tersebut karena di dalam hidup, pastilah ada yang lebih penting dari hanya sekedar memikirkan rasa takut yang ada.
Jika dirasa perasaan takut yang kita miliki berdampak besar pada kehidupan seperti membuat kehidupan kita tidak tenang, sering panik, kesehatan kita juga menjadi terganggu, maka sangat disarankan untuk menghubungi psikolog atau psikiater agar permasalahan anda dapat ditangani dengan tepat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H